Euro 2024 Paling Diminati Sepanjang Masa, 2,3 Juta Tiket Ludes

Sabtu, 15 Juni 2024 - 17:01 WIB
loading...
Euro 2024 Paling Diminati...
Permintaan tiket Euro 2024 mencapai lebih dari 50 juta. Ini menjadi kejuaraan di Eropa paling banyak diminati sepanjang masa. Foto/ Instagram
A A A
JAKARTA - Permintaan tiket dalam dua fase pendaftaran Euro 2024 mencapai lebih dari 50 juta. Ini menjadi kejuaraan di Eropa yang paling banyak diminati sepanjang masa.

Untuk mengakomodasi tingginya jumlah permintaan, hampir 2,3 juta tiket (atau 85%) dari 2,7 juta tiket telah disediakan untuk masyarakat umum dan penggemar tim.



Sejauh ini, ada penambahan sebanyak 93.147 tiket yang direncanakan telah tersedia, yang berarti akan lebih banyak suporter yang mendapatkan kesempatan untuk menyemangati tim mereka di stadion.

Dikutip uefa.com, penambahan jumlah kursi yang tersedia ini merupakan hasil dari pengembalian tiket dan finalisasi konfigurasi stadion. Sebagai bagian dari program Fans First, tiket ini ditawarkan dan dibeli oleh fans yang awalnya tidak berhasil dalam pemungutan suara.


Fakta penjualan tiket Euro 2024

1. Memecahkan rekor 20 juta permintaan tiket tahap pertama untuk masyarakat umum dan 30 juta permintaan tiket tahap kedua yang didedikasikan untuk pendukung tim peserta.

2. Penggemar dari negara-negara berikut ini telah membeli tiket terbanyak, yakni Jerman, Inggris, Austria, Swiss dan Belanda.

3. Pada penjualan menit terakhir di bulan Mei, lebih dari 100 ribu tiket ditawarkan, dengan hampir satu juta penggemar mengunjungi portal tiket untuk membeli tiket ini.

4. Jumlah tiket yang dialokasikan untuk masyarakat umum sampai saat ini: 1.266.004.

5. Jumlah tiket yang saat ini terjual dan diperuntukkan bagi penggemar tim yang berpartisipasi: 1.027.143, dimana 220.767 dicadangkan untuk penggemar tim yang lolos ke pertandingan sistem gugur.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2159 seconds (0.1#10.140)