Pelatih Swiss Pede Lawan Italia di Babak Gugur Euro 2024

Rabu, 26 Juni 2024 - 22:35 WIB
loading...
Pelatih Swiss Pede Lawan...
Swiss memastikan diri lolos ke babak 16 besar Euro 2024 dengan status runner-up Grup A. Foto/NDTV
A A A
JERMAN - Pelatih Timnas Swiss Murat Yakin percaya diri jelang laga melawan Italia pada babak 16 besar Euro 2024. Ia bahkan mengatakan timnya tidak sabar untuk berjumpa Gli Azzurri di babak gugur.

Swiss berhasil memastikan diri lolos ke babak 16 besar Euro 2024 dengan status runner-up Grup A. Granit Xhaka dan kolega sukses mengumpulkan lima poin berkat satu kemenangan dan dua hasil imbang.

Sementara Italia juga memastikan tiket ke babak gugur dengan status runner-up Grup B. Gli Azzurri nempati posisi dua dengan raihan empat angka hasil dari satu kemenangan, satu kekalahan dan satu kali imbang.

Meski Swiss tidak diunggulkan menghadapi Italia, Yakin optimistis untuk menatap laga yang akan digelar di Olympiastadion Berlin, Sabtu (29/6/2024) malam WIB. Hasil imbang 1 - 1 melawan tuan rumah Jerman, menjadi pelecutna.



"Kami bermain untuk babak 16 besar. Kami tidak bisa mengatakan kami favorit karena kami akan menghadapi Italia, namun hasil imbang melawan Jerman memberi kami kepercayaan diri yang besar dan kami tidak bisa bersembunyi," kata Yakin seperti dilansir dari Football Italia.

"Pada kenyataannya kami tidak ingin terlalu khawatir tentang Italia, bahkan menurut saya yang terjadi justru sebaliknya karena semuanya berjalan baik bagi kami," kata dia.

Yakin menambahkan, sudah menganalisis penampilan Italia dengan sangat cermat. Ia mempelajari bagaimana taktik serta strategi yang mungkin diterapkan pada laga nanti.

"Sejujurnya kami tidak sabar. Mereka tidak dapat diprediksi, namun kami siap. Dari segi mental pun kami punya kualitas yang cukup untuk bertahan di pertandingan seperti ini," ujar Yakin.



Namun pelatih 49 tahun ini tidak menganggap remeh Italia. Mantan juru taktik FC Basel ini menambahkan, Italia memiliki kualitas pemain yang akan menjadi tangan tersendiri bagi Swiss.

"Italia memiliki liga hebat yang sangat saya sukai, sangat strategis dan taktis. Tim nasional mempunyai pemain-pemain hebat, itu akan menjadi tantangan besar. Kami melihat ke dalam diri kami sendiri, tapi tentu saja kami juga harus fokus pada lawan, tergantung di mana letak kekuatan dan kelemahan pemain Italia itu."

"Mereka mempunyai cara bermain yang berbeda, yang membuat mereka berbahaya. Tapi mereka juga akan memikirkan kita. Kami berada dalam performa yang baik, kami tidak dapat diprediksi dan kami akan berusaha mendapatkan sesuatu dari pertandingan ini," tuturnya.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
4 Pemain Keturunan Indonesia...
4 Pemain Keturunan Indonesia Grade A Incaran Timnas Indonesia yang Dipanggil Timnas Belanda
Hasil UEFA Nations League:...
Hasil UEFA Nations League: Prancis Takluk di Tangan Italia, Israel Dibantai Belgia
Ditinggal Gareth Southgate,...
Ditinggal Gareth Southgate, Harry Kane: Bos Terima Kasih, Anda Pelatih Inggris Terhebat!
Gareth Southgate Mundur...
Gareth Southgate Mundur dari Kursi Pelatih Inggris
Lautan Manusia Penuhi...
Lautan Manusia Penuhi Air Mancur Cibeles Sambut Spanyol Juara Euro 2024
Gareth Southgate Pasrah...
Gareth Southgate Pasrah dengan Masa Depannya usai Inggris Gagal Juara Euro 2024
Fantastis! Lamine Yamal...
Fantastis! Lamine Yamal Obrak-abrik Rekor Ronaldo Cuma dengan 6 Pertandingan
Perbandingan Statistik...
Perbandingan Statistik Lamine Yamal vs Lionel Messi di Usia 17 Tahun
Amarah Jude Bellingham...
Amarah Jude Bellingham Tendang Pendingin Minuman usai Inggris Gagal Juara Euro 2024
Rekomendasi
GP Ansor Dorong Pemerintah...
GP Ansor Dorong Pemerintah Bentuk Badan Penerimaan Negara
Ciptakan 22 Karyawan...
Ciptakan 22 Karyawan Palsu, Manajer HRD Ini Korupsi Rp36,2 Miliar
KPK Enggak Masalah Mantan...
KPK Enggak Masalah Mantan Juru Bicaranya Bela Hasto Kristiyanto
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
41 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Tarif PPN Negara-Negara...
Tarif PPN Negara-Negara di Asia Tenggara pada 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved