Virgil van Dijk: Terbaik di Liga Primer, Final Liga Champions, Kini Favorit Ballon d'Or

Minggu, 02 Juni 2019 - 18:01 WIB
Virgil van Dijk: Terbaik di Liga Primer,  Final Liga Champions, Kini Favorit Ballon dOr
Virgil van Dijk: Terbaik di Liga Primer, Final Liga Champions, Kini Favorit Ballon d'Or
A A A
MADRID - Bek Liverpool Virgil van Dijk menjalani kampanye luar biasa sepanjang musim 2018/2019. Di Liga Primer Inggris 2018/2019, pemain bertahan asal Belanda itu terpilih sebagai pemain terbaik, dan dilanjutkan di final Liga Champions 2018/2019 seusai membawa The Reds juara di Madrid. Kini, mantan pemain Southampton itu favorit sebagai peraih trofi individu bergengsi; Ballon d'Or.

Ballon d'Or, pengakuan tertinggi pemain sepak bola, lebih sering dimenangkan penyerang daripada bek. Tapi, penampilan Virgil van Dijk musim ini sepertinya akan mengubah tren itu.

Bek tengah timnas Belanda itu terpilih sebagai Pemain Liga Primer Musim Ini, Minggu (12/5/2019). Dia juga terpilih sebagai Man of the Match saat Liverpool menang 2-0 atas Tottenham Hotspur pada final Liga Champions 2018/2019 di Wanda Metropolitano, Madrid, Sabtu (1/6/2019) waktu Madrid atau Minggu (2/6/2019) dini hari WIB.

"Kami ingin menuliskan sejarah kami sendiri dan khususnya bersama tim saat ini. Kami kerja keras sepanjang musim. Sulit memenangkan Liga Primer, tapi mampu memenangkan trofi Liga Champions," katanya dilansir laman UEFA.

Setelah memainkan peran penting dalam kesuksesan Liga Champions, Van Dijk kini muncul sebagai kandidat serius untuk penghargaan Ballon d'Or. Apalagi jika dia bisa membawa timnas Belanda menjuarai Liga Bangsa-Bangsa UEFA 2018/2019.

Belanda akan menghadapi Inggris di semifinal yang digelar di Estadio D. Afonso Henriques, Guimaraes, Portugal 6 Juni 2019. Jika lolos, Belanda akan menghadapi pemenangan antara tuan rumah Portugal melawan Swiss.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3198 seconds (0.1#10.140)