Prudential Indonesia Wujudkan Gaya Hidup Aktif, Sehat dan Ideal bagi Masyarakat melalui PRUActive Community 2024

Selasa, 30 Juli 2024 - 11:11 WIB
loading...
Prudential Indonesia...
(Foto: dok Prudential)
A A A
JAKARTA - Pola pikir untuk menjaga hidup sehat semakin perlu menjadi perhatian masyarakat, apalagi di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu yang berpotensi menyebabkan orang rentan terkena penyakit.

Salah satu kegiatan yang dapat dilakukan ialah dengan rutin beraktivitas fisik seperti olahraga yang didukung dengan mengonsumsi makanan bernutrisi untuk kesehatan tubuh dan menjaga berat badan ideal. Dengan kesadaran setiap individu untuk mengadopsi gaya hidup sehat, maka dapat berpengaruh luas terhadap individu lainnya bahkan publik secara luas.

Hasil penelitian dari Stanford University, Amerika Serikat (2017), menemukan bahwa Indonesia menempati peringkat pertama sebagai negara dengan penduduk paling malas bergerak di dunia, dengan rata-rata jumlah langkah kaki sekitar 3.513 langkah per hari (di bawah rata-rata dunia yakni 4.961 langkah).

Pada 2022, laporan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) 1, menyebutkan terdapat hanya 30,93 persen masyarakat Indonesia yang berolahraga secara rutin. Jumlah tersebut berasal dari masyarakat berusia 10-60 tahun yang melakukan olahraga fisik minimal 3 kali dalam seminggu. Meski demikian, angka ini masih di bawah target yang ditetapkan oleh Kemenpora RI, yaitu sebesar 36,39 persen.

Oleh karena itu sejalan dengan misi sebagai mitra dan pelindung terpercaya bagi generasi kini dan nanti, PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) menyelenggarakan program PRUActive Community yang mengusung semangat #SehatPangkalBisa. Ini merupakan program yang diinisiasi Prudential Indonesia dengan misi untuk mengajak keluarga Indonesia menjalani gaya hidup aktif, sehat dan seimbang dengan berolahraga. Tidak hanya itu, Prudential Indonesia juga ingin memberikan dampak positif dalam waktu jangka panjang.

Prudential Indonesia Wujudkan Gaya Hidup Aktif, Sehat dan Ideal bagi Masyarakat melalui PRUActive Community 2024

(Foto: dok Prudential)

Karin Zulkarnaen, Chief Customer and Marketing Officer Prudential Indonesia, mengatakan, melalui PRUActive Community, Prudentia ingin terus meningkatkan kesadaran bagi masyarakat khususnya keluarga Indonesia bahwa penting untuk menjalani hidup aktif dengan terus berolahraga agar badan bugar, fit, penuh energi sehingga dapat memberi yang terbaik untuk diri sendiri dan keluarga agar tidak mudah terserang penyakit.

"Apalagi semakin bertambahnya usia, maka akan terjadi banyak penyesuaian terhadap tubuh termasuk sistem metabolisme yang akan menurun. Sehingga Prudential Indonesia dengan membawa tujuan memberi perlindungan untuk setiap tahap kehidupan, untuk masa depan ingin mendorong keluarga Indonesia memberi waktu dan perhatian khusus untuk kesehatan dan perkembangan tubuh," kata Karin.

Data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) tahun 2022 menyebutkan bahwa gaya hidup sedentari atau gaya hidup di mana seseorang minim melakukan aktivitas fisik atau menggerakkan tubuhnya merupakan salah satu penyebab obesitas.

Dalam jangka waktu panjang, obesitas dapat meningkatkan risiko dua kali lipat terjadinya berbagai masalah kesehatan serius serta penyakit kritis seperti serangan jantung koroner, stroke, diabetes melitus, dan hipertensi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1399 seconds (0.1#10.140)