US Open 2019, Roger Federer Samai Rekor Andre Agassi

Senin, 02 September 2019 - 06:50 WIB
US Open 2019, Roger...
US Open 2019, Roger Federer Samai Rekor Andre Agassi
A A A
NEW YORK - Roger Federer meneruskan langkah ke perempat final tunggal putra Grand Slam US Open 2019. Lima kali juara US Open itu lolos dengan mengandaskan harapan David Goffin dari Belgia dengan skor 6-2, 6-2, 6-0 dalam 1 jam 19 menit.

Keberhasilan ini mengantarkan Federer menyamai rekor Andre Agassi yang 13 kali melangkah ke perempat final di era Open. Rekor melangkah ke perempat final US Open terbanyak masih dipegang Jimmy Connors sebanyak 17 kali.

Kemenangan tiga set langsung itu sekaligus menandai kembalinya permainan Federer setelah kehilangan set pembuka di dua pertandingan awal di Flushing Meadows tahun ini. Tidak hanya menyamai rekor Agassi.

Mantan petenis nomor 1 dunia itu juga mencetak rekor 56 kali lolos ke perempat final Grand Slam. Sebuah rekor fantastis bagi Federer di usianya ke-38.

"Terkadang skor ini tercipta begitu saja. Kamu menemukan harimu, tapi lawan u tidak, terjadi begitu cepat. Mungkin dia kesulitan di awal," kata Federer. "Tapi, Aku menemukan ritme dan terus melaju. Jangan pernah menoleh ke belakang,"lanjut unggulan ketiga tersebut.
Petenis Paling Sering Lolos Perempat Final US Open (Era Open)

Dalam sejarah, tidak satupun petenis yang memenangi US Open setelah kalah di set pertama dalam dua pertandingan awal. Tapi, petenis Swiss itu membuktikan levelnya berbeda. Kemenangan itu sekaligus menjadi penegas langkah Federer untuk bersaing memburu gelar ke-21 Grand Slam dalam karirnya.
Federer yang telah mengoleksi 102 gelar juara dalam karirnya, bermain sempurna saat melawan Goffin. Dia membuat 35 pukulan winners dan hanya melakukan 17 unforced errors.

"David tidak sebagus yang saya harapkan. Dia harus bersusah payah hari ini," ujar raja tenis lapangan rumput tersebut. "Aku bisa memanfaatkan keuntungan dan aku pikir itulah kuncinya. Di babak keempat, jika kamu bisa bermain bagus, singkat, kamu bisa mendapatkannya. Aku sangat gembira," paparnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0798 seconds (0.1#10.140)