Hasil Drawing Liga Champions 2024/2025

Jum'at, 30 Agustus 2024 - 00:27 WIB
loading...
Hasil Drawing Liga Champions...
Drawing Liga Champions 2024/2025 telah rampung digelar, Jumat (30/8/2024) dini hari WIB. Pengundian dilakukan di Grimaldi Forum, Monaco, Prancis / Foto: UEFA
A A A
Drawing Liga Champions 2024/2025 telah rampung digelar, Jumat (30/8/2024) dini hari WIB. Pengundian dilakukan di Grimaldi Forum, Monaco, Prancis.

Sama seperti pengundian sebelumnya. Sebanyak 36 tim dibagi ke dalam empat pot yang masing-masing berisi sembilan tim berdasarkan koefisien klub UEFA, kecuali pemegang gelar Liga Champions, yang secara otomatis ditempatkan sebagai unggulan teratas di pot 1.

Sebelum acara pengundian berlangsung. Presiden UEFA Aleksander Ceferin menyerahkan dua penghargaan.



Pertama, penghargaan Presiden UEFA Aleksander Ceferin, yang diberikan kepada Gianluigi Buffon. Penghargaan Presiden diberikan sebagai pengakuan atas pencapaian luar biasa, keunggulan profesional, dan kualitas pribadi yang patut dicontoh.

Kedua, penghargaan diberikan kepada Cristiano Ronaldo sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa dalam sejarah Liga Champions. Setelah dua penghargaan itu selesai, acara pengundian Liga Champions musim 2024/2025 dimulai.

Pengundian dipandu Giorgio Marchetti. Sementara Buffon dan Ronaldo adalah tamu istimewa untuk membantu melakukan pengundian.



Format pertandingan Liga Champions 2024/2025 mengalami perubahan. Sistem ini membuat ke-36 tim ditempatkan dalam satu klasemen liga dan diberi peringkat.

Setiap klub memainkan delapan lawan dalam laga satu leg. Setiap peserta akan bermain empat partai kandang dan empat partai tandang.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1698 seconds (0.1#10.140)