Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019

Rabu, 20 November 2019 - 20:04 WIB
Jadwal Pertandingan...
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019
A A A
JAKARTA - Timnas Indonesia U-23 mengemban misi meraih medali emas di SEA Games 2019. Harapan itu ada dipundak 20 pemain hasil seleksi pelatih Indra Sjafri.

Jika melihat peluang, Garuda Muda memang terbilang berat. Pasalnya, berada di Grup B, Indonesia harus bersaing dengan Thailand, Singapura, Vietnam, Laos dan Brunei Darussalam.

Meski begitu Indra Sjafri optimistis anak asuhnya bisa menuntaskan target yang diberikan. Modal berharga pun sudah dikantongi dalam dua kali uji coba melawan Iran U-23. Setelah main imbang di laga pertama, Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Iran U-23 di pertandingan kedua.

Sebagai gambaran, Indra telah menyiapkan tim ini sejak awal tahun ini. Di awal tahun, timnas Indonesia sukses menjuarai turnamen Piala AFF U22. Setelah itu mereka tampil di ajang kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Di akhir Oktober lalu, Indonesia U-23 juga mengikuti turnamen empat negara yang diikuti tuan rumah China, Jordan, dan Arab Saudi.

Semoga dengan persiapan yang sudah dilakoni itu, para pemain bisa menyelesaikan tugas negara dengan baik. Lagu Indonesia Raya pun bisa berkumandang usai pemain dikalungkan medali emas di ajang sepak bola SEA Games 2019.

Berikut ini jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-23:
26 November 2019, Thailand vs Indonesia, Rizal Memorial Stadium
28 November 2019, Indonesia vs Singapura, Rizal Memorial Stadium
1 Desember 2019, Vietnam vs Indonesia, Rizal Memorial Stadium
3 Desember 2019, Indonesia vs Brunei, Binan Football Stadium
5 Desember 2019, Indonesia vs Laos, Imus Cavite

Semi Final
7 Desember 2019, Rizal Memorial Stadium

Final
10 Desember 2019, Rizal Memorial Stadium
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1885 seconds (0.1#10.140)