Tanago Tutup Laga Ketiga Pramusim Srikandi Cup dengan Kemenangan

Selasa, 14 Januari 2020 - 23:32 WIB
Tanago Tutup Laga Ketiga Pramusim Srikandi Cup dengan Kemenangan
Tanago Tutup Laga Ketiga Pramusim Srikandi Cup dengan Kemenangan
A A A
PEKANBARU - Tanago Friesian Jakarta menang atas tim tuan rumah Pekanbaru Allstars 77-29 pada pertandingan terakhir hari ketiga Pramusim Srikandi Cup 2020 di GOR Gelanggang Remaja Pekanbaru, Selasa (14/1/2020). Dua kemenangan pun berhasil direngkuh skuad Andrew Miller sejauh ini. Sementara tim tuan rumah sudah menderita dua kali kekalahan.

Shabrina Putri Rizki pemain Tanago nomor punggung 6 menjadi topskor untuk timnya dengan catatan 15 poin, enam rebound dan masing-masing satu assist dan steal. Sedangkan Sumiati pemain tuan rumah mengumpulkan tujuh angka, terbanyak dari pemain lainnya.

"Anak-anak kita coba skema untuk menghadapi situasi melawan Scorpio (Rabu). Jadi saya putar semua pemain supaya mereka bisa percaya diri untuk game selanjutnya. Pandangan saya terhadap tim tuan rumah, sebenarnya talenta mereka bagus, cuma perlu berlatih bersama lagi. Saya lihat ada sekitar dua pemain yang bisa bermain di levelan kompetisi Srikandi asal mereka harus bermain di tim yang berlaga di liga Srikandi nanti," jelas Andrew Miller usai pertandingan.

Kalah dari lawannya, pelatih Pekanbaru Allstars Dewit Yan mengakui bahwa tim lawan memang di atas level timnya. Namun ia memuji daya juang para pemainnya yang bertanding dengan gigih dilapangan.

"Hari ini percaya diri mereka dan defense kami lebih bagus dari game sebelumnya. Konsentrasi kami di game selanjutnya adalah melawan Penang Stallions, peluangnya sama 50-50," beber Dewit Yan.

"Beda level bermain melawan tim-tim peserta srikandi. Mereka lebih hustle, enjoy dan tenang. Untuk menuju kesana kami perlu membenahi liga putri lokal yang lebih baik lagi dan menambah jam latihan bersama," pungkas kapten tim Pekanbaru All Stars, Cindi Napitupulu.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8065 seconds (0.1#10.140)