Jam Operasional Museum Tokyo Ditambah Selama Olimpiade

Sabtu, 01 Februari 2020 - 05:01 WIB
Jam Operasional Museum Tokyo Ditambah Selama Olimpiade
Jam Operasional Museum Tokyo Ditambah Selama Olimpiade
A A A
TOKYO - Berbagai cara dilakukan untuk meraup keuntungan selama Olimpiade Tokyo 2020. Salah satunya dengan menambah jam operasional museum seni di ibu kota Jepang.

Dikutip Inside The Games, Sabtu (1/2/2020) Museum Nasional Tokyo sedang mempertimbangkan untuk menambah jam operasional selama Olimpiade berlangsung 24 Juli hingga 9 Agustus 2020 mendatang.

Museum seni Bangsal Chiyoda Tokyo terletak persis di samping aula seni bela diri Nippon Budokan. Tempat itu merupakan venue pertandingan judo dan karate selama Olimpiade 2020 berlangsung.

Harapannya, penonton dari berbagai negara akan mampir ke museum seni tersebut setelah mereka selesai menyaksikan pertandingan judo dan karate. (Baca juga: Obor Olimpiade Tokyo 2020 Pakai Bahan Bakar Hidrogen )

"Museum itu sekarang mempertimbangkan perinciannya. Kami berharap langkah ini akan menjadi pendorong bagi perekonomian malam hari," kata seorang juru bicara urusan Badan Urusan Kebudayaan.

Tak hanya selama Olimpiade, rencana penambahan jam operasional museum juga muncul untuk event Paralimpiade. Adapun Paralimpiade Tokyo 2020 akan berlangsung 25 Agustus hingga 6 September 2020.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5442 seconds (0.1#10.140)