Ogah Ambil Resiko, Marquez Pilih Absen Hingga MotoGP 2020 Usai

Selasa, 10 November 2020 - 20:27 WIB
loading...
Ogah Ambil Resiko, Marquez...
Kabar kurang menyenangkan datang dari pembalap andalan Repsol Honda, Marc Marquez terkait kansnya tampil di seri tersisa MotoGP 2020. Foto: reuters
A A A
VALENCIA - Kabar kurang menyenangkan datang dari pembalap andalan Repsol Honda , Marc Marquez terkait kansnya tampil di seri tersisa MotoGP 2020. Rider asal Spanyol itu dipastikan tidak akan balapan lagi hingga akhir musim.

(Baca Juga: Ingin Beri Kenangan, Espargaro Buru Kemenangan perdana )

Marquez saat ini masih dalam masa pemulihan cedera patah lengan tangan kanannya. Cedera tersebut dialaminya setelah mengalami kecelakaan ketika menjalani balapan pembuka di Sirkuit Jerez pada 19 Juli lalu.

Semula cedera pembalap berusia 27 tahun itu disebut-sebut tidak terlalu parah. The Baby Alien –julukan Marquez– bahkan sempat dinyatakan fit untuk tampil pada seri kedua GP Andalusia yang juga di Sirkuit Jerez.

Tapi, setelah menjalani sesi latihan bebas ketiga di GP Andalusia, Marquez merasa cedera lengan kanannya tersebut lebih buruk dari perkiraan. Akibatnya, dia memutuskan untuk mundur dari balapan tersebut.

Marquez sempat pula dinyatakan akan fit dalam waktu dekat, dan siap turun di sirkuit Misano. Namun, kabar mengejutkan disampaikan Repsol Honda yang menyatakan jagoannya itu bakal absen membalap dua hingga tiga bulan ke depan.

Situasi itu membuat Marquez dipastikan gagal mempertahankan gelar juara dunianya pada musim ini. Belakangan sempat beredar kabar kalau dia berpotensi meramaikan dua balapan tersisa yakni GP Valencia dan GP Portugal.

Tapi, harapan melihat Marquez tampil lagi dipastikan tidak akan terwujud. Pasalnya, belum lama ini, dia sudah mengonfimasi sendiri melalui akun Twitter-nya bahwa batal tampil di balapan tersisa MotoGP 2020.

“Saya tidak akan berkompetisi lagi pada musim ini. Setelah mengevaluasi kondisi lengan saya dengan dokter dan tim, kami memutuskan bahwa pilihan terbaik adalah kembali pada musim depan,” tulis Marquez di akun Twitter-nya.

(Baca Juga: F1 Rilis Jadwal Sementara untuk Musim 2021, Ada 23 Seri )

“Saatnya melanjutkan proses pemulihan ini, terima kasih atas pesan dukungannya. Saya berharap bisa kembali pada kejuaraan dunia 2021,” tuntas pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1615 seconds (0.1#10.140)