Jelang vs Inggris, Laga Spesial Dries Mertens di Leuven

Minggu, 15 November 2020 - 03:03 WIB
loading...
Jelang vs Inggris, Laga...
Penyerang timnas Belgia Dries Mertens berharap bisa bermain di kampung halamannya melawan Inggris/Foto/daily mail
A A A
LEUVEN - Penyerang timnas Belgia Dries Mertens berharap bisa bermain di kampung halamannya melawan Inggris . Belgia menjamu The Three Lions di King Power at Den Dreef, Leuven, pada penyisihan Grup A1 UEFA Nations League 2020/2021 , Minggu (15/11/2020) malam waktu lokal atau Senin (16/11/2020) dini hari WIB.

De Rode Duivels (si Setan Merah) -julukan timnas Belgia - memuncaki klasemen Grup A1 dengan sembilan angka dari empat laga, unggul dua poin dari The Three Lions (peringkat 3). Pertandingan melawan Inggris akan menjadi spesial bagi Mertens. ( ).

"Ini akan menjadi istimewa buat saya. Leuven adalah kota saya dan akan selalu menjadi kota saya," kata Mertens kepada jurnalis SportItalia Alfredo Pedulla seperti dikutip football-italia.net. “Senang berada di rumah saya di Leuven. Sayangnya, tidak ada penonton."

“Saya bisa mengisi stadion itu sendirian. Saya juga telah membeli rumah berjarak 500 meter dari stadion. Bagaimanapun, itu akan menjadi istimewa bagi saya." ( ).

Bintang Napoli itu telah mencetak dua gol dalam enam pertandingan Serie A musim ini. Pemain kelahiran Leuven, 6 Mei 1987, itu menanti tantangan melawan Inggris.

“Kami tidak sabar untuk bermain melawan Inggris, kami bisa menang dan itu akan menjadi pertandingan yang bagus antara dua pemain internasional yang hebat,” ujarnya. ( ).

“Saya telah mendengar terlalu banyak hal negatif tentang (kemenangan 2-1 dalam laga persahabatan, Rabu (11/11/2020)) melawan Swiss, tapi saya pikir itu berjalan dengan baik."

“Ini adalah kesempatan untuk memberi pemain yang bermain lebih sedikit kesempatan untuk tumbuh, kami memberikan kesempatan lain untuk unjuk gigi.”

Mertens yang berusia 33 tahun itu tidak merasa cukup tua bersaing dengan pemain muda. “Saya merasa muda dan masih bisa memberi lebih.”
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Swiss vs Serbia di UEFA...
Swiss vs Serbia di UEFA Nations League Sabtu (16/11/2024) Live di iNews!
Slovenia vs Norwegia...
Slovenia vs Norwegia di UEFA Nations League, Jumat (15/11/2024) Pukul 02.30 WIB Live di iNews
Jadwal dan Link Nonton...
Jadwal dan Link Nonton Matchday 3 UEFA Nations League di Vision+
Jadwal Live Streaming...
Jadwal Live Streaming UEFA Nations League di RCTI+ SuperApp
Gelandang Chelsea Cole...
Gelandang Chelsea Cole Palmer Dinobatkan Sebagai Pemain Terbaik Inggris Tahun Ini
Hasil UEFA Nations League:...
Hasil UEFA Nations League: Prancis Takluk di Tangan Italia, Israel Dibantai Belgia
Pep Guardiola Kandidat...
Pep Guardiola Kandidat Kuat Calon Pelatih Timnas Inggris
Ditinggal Gareth Southgate,...
Ditinggal Gareth Southgate, Harry Kane: Bos Terima Kasih, Anda Pelatih Inggris Terhebat!
FA Bidik Pep Guardiola...
FA Bidik Pep Guardiola Jadi Pelatih Timnas Inggris
Rekomendasi
Trump Ancam Balas Tarif...
Trump Ancam Balas Tarif Uni Eropa 200%, Targetkan Sampanye dan Alkohol
Sebut Rusia Agresif...
Sebut Rusia Agresif dan Serakah, Polandia Kembali Meminta Senjata Nuklir AS
Israel Mengebom Ibu...
Israel Mengebom Ibu Kota Suriah, Klaim Incar Militan Palestina
Berita Terkini
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
1 jam yang lalu
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
1 jam yang lalu
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
2 jam yang lalu
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
3 jam yang lalu
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
4 jam yang lalu
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
4 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved