Calon Lawan Unggul Postur, Bima Sakti Asah Taktik Timnas U-16

Senin, 23 November 2020 - 12:18 WIB
loading...
Calon Lawan Unggul Postur,...
Pemain tim nasional Indonesia U-16 dalam sesi game internal di Stadion Pakansari Bogor. dok PSSI
A A A
JAKARTA - Training centre (TC) tim nasional Indonesia U-16 sudah memasuki pekan kedua. Untuk satu minggu kedepan, pelatih Bima Sakti akan fokus membenahi peningkatan fisik dan taktik anak asuhnya.

Timnas U-16 menggelar pemusatan latihan di Stadion Pakansari Bogor sejak 16 November lalu. TC yang dijadwalkan berakhir pada 29 November nanti ini merupakan rangkaian persiapan skuad Garuda Asia jelang putaran final Piala AFC U-16 , awal tahun depan.

Baca juga : Keseimbangan Tim Mourinho Mulai Terlihat

Di Bahrain, tim Merah Putih yang tergabung di Grup D akan menghadapi raksasa sepak bola Asia yakni bersama Jepang, Arab Saudi dan Cina. Tidak hanya itu, Indonesia menjadi satu-satunya tim dari ASEAN yang tampil pada turnamen usia muda Asia tersebut.

“Baik itu dari fisik, pemahaman taktik yang diperbaiki mereka sudah banyak meningkat. Pembenahan setelah dua laga uji coba melawan Uni Emirat Arab (UEA) membuat kami dapat pelajaran bermakna,” jelas Bima Sakti dilansir laman PSSI, Senin (23/11/2020).

Bima menjelaskan, menu latihan yang diberikan untuk satu pekan kedepan merupakan catatan perbaikan tim usai dua laga uji coba Internasional tersebut.

Baca juga : Lawan Leicester Firmino Buang Peluang, Ini Penilaian Milner

“Hari ini kami mempertajam passing, terutama akurasi, small sided game, tiga tim dibagi tujuh pemain kami juga banyak melakukan permainan dengan menggunakan seluruh lapangan, setiap pemain mendapat giliran main,” tukasnya.

Dia berharap, melalui game internal tersebut, pemainnya bisa memperkecil jarak antarlini terutama saat bertahan dan menyerang. Hal ini penting untuk melawan tim-tim dengan keunggulan postur tubuh seperti saat menghadapi UEA.

Baca juga : Badai Cedera Belum Berakhir, Liverpool Terancam Tanpa Keita Lagi

Menurut dia, dalam laga tersebut, tim lawan memainkan bola-bola direct langsung ke area pertahanan. Hal ini yang menjadi fokus timnas U-16 untuk dibenahi sebelum tampil di Piala Asia mengingat calon lawan nanti memiliki keunggulan postur.

“Saya juga berharap fisik mereka bisa terus meningkat, hubungan antar pemain juga bisa terjalin dengan baik lagi dan terpenting, tetap menjaga kesehatan dengan patuh terhadap protokol kesehatan,” pungkasnya.
(abr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bung Harpa Geram: Hasil...
Bung Harpa Geram: Hasil TC Berbulan-bulan Timnas Indonesia U-20 Zonk!
Cerita Evandra Florasta...
Cerita Evandra Florasta saat Dipanggil TC Timnas Indonesia U-20: Kaget dan Minder!
Kurniawan Dwi Yulianto...
Kurniawan Dwi Yulianto dan 3 Pelatih Sudah Diinterview Patrick Kluivert: Santai tapi Serius
Timnas Indonesia U-20...
Timnas Indonesia U-20 Ikut Turnamen Mini di Surabaya Melawan Klub EPA Liga 1
Daftar 34 Pemain TC...
Daftar 34 Pemain TC Timnas Indonesia U-20 Proyeksi Piala Asia U-20, Ada Baker Bersaudara!
Hubner dan Jenner Belum...
Hubner dan Jenner Belum Gabung TC, Sumardji: Kemungkinan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Kecil
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Shin Tae-yong Mainkan Garuda Muda
Vietnam Matangkan Persiapan...
Vietnam Matangkan Persiapan di Korea, Alarm Bahaya buat Timnas Indonesia
Timnas Futsal Indonesia...
Timnas Futsal Indonesia Antusias TC di Thailand Sebelum Piala AFF Futsal
Rekomendasi
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
Kejagung Buka Peluang...
Kejagung Buka Peluang Periksa Eks Dirut Pertamina Nicke Widyawati, Kasus Apa?
Efek FCTC Bikin Pelaku...
Efek FCTC Bikin Pelaku Industri Tembakau Was-was
Berita Terkini
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
24 menit yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
1 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
1 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
2 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
2 jam yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
4 jam yang lalu
Infografis
23 Pemain Timnas Indonesia...
23 Pemain Timnas Indonesia di Ajang Piala AFF U-19 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved