Serdy dan Yudha Dipulangkan dari Timnas U-19, Ketum PSSI: Jangan Main-Main
loading...
A
A
A
JAKARTA - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memberikan dukungan penuh terhadap langkah pelatih Shin Tae-yong, yang memulangkan dua pemain tim nasional (Timnas) Indonesia U-19, yakni Serdy Ephy Fano dan Mochamad Yudha Febrian. Keduanya, dianggap melakukan tindakan indisipliner yang berat.
"Tidak ada tempat di timnas U-19 bagi pemain yang melakukan indisipliner," tegas Iriawan dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (24/11/2020).
Iriawan meminta para pemain Timnas U-19 serius berlatih karena kegiatan mereka dibiayai lewat Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN). (Baca juga: Shin Tae-yong Genjot Fisik Pemain Timnas U-19 )
"Uang yang digunakan ini dari rakyat. Jadi seluruh pemain harus serius. Jangan main-main. Kalau main-main pasti dicoret, contohnya yang menimpa dua pemain tersebut," sambung Iriawan.
Bagi Serdy ini adalah pemulangan yang kedua yang menimpa dirinya. Sebelumnya pemain kelahiran 29 Desember 2002 tersebut pernah dipulangkan saat TC timnas U-19 bulan Agustus lalu. (Baca juga: Menguji Eksperimen Pirlo di Liga Champions )
"Dua pemain yakni Serdy dan Yudha telah melakukan tindakan indisipliner yang berat. Untuk itu, kami langsung memulangkan mereka," kata pelatih timnas U-19, Shin Tae-yong.
DI bagian terpisah, Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri setuju jika pemain harus disiplin. Sebab disiplin menjadi salah satu kunci sukses untuk membangun sebuah tim.
"Dengan disiplin yang kuat, untuk menuju prestasi akan lebih mudah ketimbang pemain yang suka indisipliner,” imbuh Indra.
Saat ini, skuat Garuda Nusantara terus digeber latihan oleh tim pelatih. Saat ini memasuki pekan kedua TC di Jakarta. Pada TC ini, pelatih Shin Tae-yong, belum hadir di lapangan. Ia terus menyaksikan latihan anak asuhnya secara virtual.
Meski begitu, latihan skuat Garuda Muda tetap berlangsung dengan intensitas yang tinggi dan sehari tiga kali. TC di Jakarta berlangsung hingga berangkat ke TC lanjutan di luar negeri. TC Timnas U-19 ini sebagai persiapan menghadapi ajang Piala AFC U-19 2020 di Uzbekistan dan Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.
Lihat Juga: Pakai Jersey Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Pesan Pertama untuk Suporter Garuda
"Tidak ada tempat di timnas U-19 bagi pemain yang melakukan indisipliner," tegas Iriawan dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (24/11/2020).
Iriawan meminta para pemain Timnas U-19 serius berlatih karena kegiatan mereka dibiayai lewat Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN). (Baca juga: Shin Tae-yong Genjot Fisik Pemain Timnas U-19 )
"Uang yang digunakan ini dari rakyat. Jadi seluruh pemain harus serius. Jangan main-main. Kalau main-main pasti dicoret, contohnya yang menimpa dua pemain tersebut," sambung Iriawan.
Bagi Serdy ini adalah pemulangan yang kedua yang menimpa dirinya. Sebelumnya pemain kelahiran 29 Desember 2002 tersebut pernah dipulangkan saat TC timnas U-19 bulan Agustus lalu. (Baca juga: Menguji Eksperimen Pirlo di Liga Champions )
"Dua pemain yakni Serdy dan Yudha telah melakukan tindakan indisipliner yang berat. Untuk itu, kami langsung memulangkan mereka," kata pelatih timnas U-19, Shin Tae-yong.
DI bagian terpisah, Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri setuju jika pemain harus disiplin. Sebab disiplin menjadi salah satu kunci sukses untuk membangun sebuah tim.
"Dengan disiplin yang kuat, untuk menuju prestasi akan lebih mudah ketimbang pemain yang suka indisipliner,” imbuh Indra.
Saat ini, skuat Garuda Nusantara terus digeber latihan oleh tim pelatih. Saat ini memasuki pekan kedua TC di Jakarta. Pada TC ini, pelatih Shin Tae-yong, belum hadir di lapangan. Ia terus menyaksikan latihan anak asuhnya secara virtual.
Meski begitu, latihan skuat Garuda Muda tetap berlangsung dengan intensitas yang tinggi dan sehari tiga kali. TC di Jakarta berlangsung hingga berangkat ke TC lanjutan di luar negeri. TC Timnas U-19 ini sebagai persiapan menghadapi ajang Piala AFC U-19 2020 di Uzbekistan dan Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.
Lihat Juga: Pakai Jersey Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Pesan Pertama untuk Suporter Garuda
(sha)