Usai Bungkam Sheffield, Ancelotti Berambisi Amankan Tiket Liga Champions

Minggu, 27 Desember 2020 - 17:03 WIB
loading...
Usai Bungkam Sheffield, Ancelotti Berambisi Amankan Tiket Liga Champions
Everton bermimpi tampil di kompetisi elite Eropa Liga Champions musim depan/Foto/Twitter
A A A
SHEFFIELD - Everton bermimpi tampil di kompetisi elite Eropa Liga Champions musim depan mengalahkan Sheffield United 1-0 dalam lanjutan Liga Primer 2020/2021 di Bramall Lane, Sabtu (26/12/2020) malam waktu lokal atau Minggu (27/12/2020) dini hari WIB. Kemenangan itu membawa Pasukan Carlo Ancelotti naik ke peringkat 2 klasemen.

Everton duduk dua poin di belakang pemuncak klasemen Liverpool meskipun telah memainkan satu pertandingan lebih banyak. The Toffees meraup 29 angka, mencatat kemenangan kesembilan mereka dalam 15 pertandingan liga meskipun kehilangan sejumlah pemain kunci karena cedera. ( ).

Gol kemenangan Everton dicetak Gylfi Sigurdsson pada menit ke-80, memanfaatkan umpan Abdoulaye Doucoure. Kemenangan ini juga memastikan The Toffees akan finis di empat besar selama periode liburan Natal untuk pertama kalinya dalam 16 tahun. ( ).

Pelatih Everton Carlo Ancelotti tidak ingin hanyut dalam euforia. Namun, pria Italia itu mengatakan merebut tempat di Eropa adalah puncak ambisi mereka. ( ).

Ancelotti memuji kualitas perjuangan timnya. "Kami berada di urutan kedua untuk semangat tim ini, motivasi dan ambisi yang dimiliki para pemain untuk musim ini," katanya.

“Kami bukan tim teratas tapi kami adalah tim yang solid. Ini, menurut saya, adalah kualitas yang sangat bagus untuk sebuah tim," imbuhnya dalam laman resmi klub seperti dikutip Reuters. ( ).

Sementara Everton sedang mengejar juara bertahan, Ancelotti mengatakan tujuan untuk musim ini tidak berubah. “Ambisi dan targetnya sama untuk musim ini: mencapai tempat di kompetisi Eropa.”

Everton, yang terakhir memenangi kompetisi papan atas Inggris pada 1987, kehilangan beberapa pemain penting termasuk James Rodriguez, Lucas Digne dan Allan. Tapi, Ancelotti mengatakan tidak ada alasan untuk menambah skuat di jendela transfer.

"Jika para pemain ini kembali, kami masih bisa menjalani musim yang bagus, kami tidak perlu memikirkan jendela transfer Januari," tambah Ancelotti.

Ada sedikit waktu bagi Everton untuk menikmati posisi terbaik mereka di Liga Primer karena mereka langsung kembali beraksi pada hari Senin (28/12/2020) dengan kunjungan Manchester City.

"Kami ada di sana (peringkat 2 klasemen), kami senang berada di sana, tapi kami tidak punya banyak waktu untuk memikirkannya," ujar Ancelotti.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2220 seconds (0.1#10.140)