Liga 1 Mati Suri, Pemain Persib Bantu Orangtua Jualan Seblak

Kamis, 07 Januari 2021 - 22:32 WIB
loading...
Liga 1 Mati Suri, Pemain Persib Bantu Orangtua Jualan Seblak
Di tengah ketidakpastian ini tak sedikit pemain yang mencoba untuk memutar otak untuk menambah kebutuhan dapur mereka, seperti yang dilakukan pemain Persib Bandung, Saiful / Foto: Persib Bandung
A A A
BANDUNG - Kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia, Liga 1 2020 , ibarat mati suri. Di bawah kepemimpinan Mochamad Iriawan terus berupaya untuk mendapatkan izin keramaian, namun hingga saat ini izin menggelar pertandingan belum PSSI kantongi dari pihak kepolisian.

Di tengah ketidakpastian ini tak sedikit pemain yang mencoba untuk memutar otak untuk menambah kebutuhan dapur mereka, seperti yang dilakukan pemain Persib Bandung , Saiful. selama tak ada kegiatan tim akibat belum jelasnya nasib Liga 1 2020, dia tetap rutin menjalankan latihan mandiri di rumah.

Pemain muda Persib itu menjalankan latihan yang sudah diprogramkan jajaran pelatih. Saat waktu luang, ia mecoba membantu orangtuanya yang berprofesi sebagai pedagang. (Baca juga: Main Golf Gratis atau Threesome, Ini Pilihan Paige Spiranac )

Status sebagai pemain Persib tak membuatnya minder dan malu membantu orangtuanya. Saiful mengaku senang bisa meringankan beban orangtuanya yang berjualan seblak. (Baca juga: Soal Nasib Liga 1, PSSI: Kami Tunduk pada Keputusan Polisi )

"Jualan seblak. Mamah yang buat, saya cuma mengantar pesanan saja. Sekali-kali bantu mamah. Mumpung lagi di rumah," kata Saiful dikutip dari laman resmi Persib, Kamis (7/1/2021).

Bagi Saiful, berdagang menjadi cara membantu orangtuanya di tengah kesulitan akibat pandemi Covid-19. Berdagang juga membuat dirinya punya kegiatan yang bisa mengobati kejenuhan hanya diam di rumah.

"Biasa jualan dari jam sembilan sampai lima. Kalau latihan pagi atau malam. Jadi saat waktu kosong bantu mamah anterin pesenan. Jadi tidak ganggu waktu latihan," pungkasnya.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1537 seconds (0.1#10.140)