Andalkan Rossi, Petronas SRT Tak Mau Berjudi dengan Pembalap Baru di MotoGP 2021

Senin, 18 Januari 2021 - 13:03 WIB
loading...
Andalkan Rossi, Petronas SRT Tak Mau Berjudi dengan Pembalap Baru di MotoGP 2021
Valentino Rossi andalan Petronas Yamaha SRT pada MotoGP 2021/Foto/Twitter
A A A
TAVULLIA - Kebiasaan Petronas Yamaha SRT merekrut pembalap muda sejak debut di MotoGP pada dua musim lalu, terpatahkan di tahun 2021. Petronas SRT yang identik dengan pembalap muda merekrut pembalap veteran Valentino Rossi.

Rossi membuka lembaran baru dalam karier balap profesionalnya dengan bergabung ke Petronas Yamaha SRT pada musim 2021. The Doctor -julukan Rossi- menandatangani kontrak berdurasi satu tahun dengan tim satelit Yamaha tersebut.

Petronas SRT punya alasan di balik perekrutan Rossi. Pembalap asal Italia berusia 41 tahun tersebut sarat pengalaman yang dibutuhkan Petronas SRT. Petronas SRT ragu untuk merekrut pembalap-pembalap muda dari kelas Moto2 karena ingin ada stabilitas di MotoGP 2021 yang mungkin tidak berjalan normal seperti musim lalu.

.

Oleh sebab itu, Petronas SRT menjatuhkan pilihan pada Rossi yang berstatus legenda hidup MotoGP. Pemilik sembilan gelar juara dunia itu diharapkan bisa tampil apik untuk Petronas SRT pada musim depan.

"Menaungi Vale -sapaan akrab Valentino Rossi- adalah proporsi menarik, tetapi dia tetap harus dievaluasi berdasarkan musim balap yang normal. Akan tetapi, karena musim 2020 tak normal, penting bagi tim kami untuk punya stabilitas pada 2021,” kata Kepala Tim Petronas SRT, Razlan Razali , mengutip dari GP One, Senin (18/1/2021).

.

“Kami bisa saja menggaet pembalap Moto2, tetapi ini juga berarti kami tak tahu seberapa baik mereka akan tampil. Jadi, memang berisiko," tutur Razali.

"Kami ambil keputusan untuk menaungi Vale karena ia sudah memahami motornya. Dia bisa memberikan stabilitas dan performa apik pada tim kami," ujarnya.
.

Namun, ada risiko di balik keputusan Petronas SRT merekrut Valentino Rossi. Performa The Doctor tengah menurun dalam beberapa musim terakhir sehingga Petronas SRT harus bekerja keras untuk membantunya agar bisa tampil apik di MotoGP 2021.

"Namun, sebuah tantangan juga untuk melihat Vale bisa kembali ke versi terbaiknya bersama kami. Kami tak cemas dalam mengambil tantangan itu. Namun, gagasan kami adalah selalu menggaet talenta baru dan mengembangkannya untuk tim kami dan untuk Yamaha," pungkas Razali.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2472 seconds (0.1#10.140)