Juventus Batal Lepas Ronaldo, Akan Sodorkan Kontrak Baru?
loading...
A
A
A
TURIN - Juventus dikabarkan siap memperbarui kerja samanya dengan Cristiano Ronaldo . Penyerang asal Portugal itu bisa menandatangani kontrak baru hingga satu tahun lagi. Ini berarti, La Vecchia Signora batal melepas CR7 seperti yang santer diberitakan sebelumnya.
Ronaldo akan genap berusia 36 tahun besok atau Jumat (5/2/2021). Namun, media setempat melaporkan kalau mantan pemain Real Madrid itu malah semakin bersemangat untuk terus membela tim asuhan Andrea Pirlo itu.
Ini memunculkan hipotesis kalau proposal perpanjangan kontrak akan tercipta. Terlebih, Ronaldo masih produktif meski dianggap sudah uzur. Dia telah mengantongi 22 gol dari 23 laga kompetitif disemua ajang sepanjang musim 2020/2021.
Baca juga: Klasemen dan Hasil Pertandingan Sepak Bola, Kamis (4/2/2021)
Kontribusi terbaru Ronaldo adalah membantu Juventus mengalahkan Inter Milan 2-1 saat leg pertama babak semifinal Coppa Italia. Tampil di Giuseppe Meazza, dia bisa membalikan keadaan dengan mengemas dua gol yang membuat upaya Lautaro Martinez menjadi sia-sia.
Hal ini rupanya membuat Juventus berpikir untuk tetap mempertahankan Ronaldo. Sebelumnya, Si Nyonya Tua santer diberitakan akan menjual kolektor lima Ballon d’Or itu untuk mengurangi pengeluaran.
Kabar teranyar menyebutkan kalau Juventus kini akan menambah lagi masa tugas Ronaldo yang sejatinya baru habis pada 30 Juni 2022. Konon kontraknya akan diperpanjang satu tahun lagi hingga 2023.
Ronaldo akan genap berusia 36 tahun besok atau Jumat (5/2/2021). Namun, media setempat melaporkan kalau mantan pemain Real Madrid itu malah semakin bersemangat untuk terus membela tim asuhan Andrea Pirlo itu.
Ini memunculkan hipotesis kalau proposal perpanjangan kontrak akan tercipta. Terlebih, Ronaldo masih produktif meski dianggap sudah uzur. Dia telah mengantongi 22 gol dari 23 laga kompetitif disemua ajang sepanjang musim 2020/2021.
Baca juga: Klasemen dan Hasil Pertandingan Sepak Bola, Kamis (4/2/2021)
Kontribusi terbaru Ronaldo adalah membantu Juventus mengalahkan Inter Milan 2-1 saat leg pertama babak semifinal Coppa Italia. Tampil di Giuseppe Meazza, dia bisa membalikan keadaan dengan mengemas dua gol yang membuat upaya Lautaro Martinez menjadi sia-sia.
Hal ini rupanya membuat Juventus berpikir untuk tetap mempertahankan Ronaldo. Sebelumnya, Si Nyonya Tua santer diberitakan akan menjual kolektor lima Ballon d’Or itu untuk mengurangi pengeluaran.
Kabar teranyar menyebutkan kalau Juventus kini akan menambah lagi masa tugas Ronaldo yang sejatinya baru habis pada 30 Juni 2022. Konon kontraknya akan diperpanjang satu tahun lagi hingga 2023.
(mirz)