Tertinggal Jauh dari Inter Milan, Juventus Menolak Kibarkan Bendera Putih

Sabtu, 27 Februari 2021 - 12:05 WIB
loading...
Tertinggal Jauh dari...
Meski tertinggal delapan poin dari Inter Milan di klasemen sementara Serie A 2020/2021, Juventus menegaskan tetap optimis bisa pertahankan gelar. Foto: reuters
A A A
TURIN - Pelatih Juventus , Andrea Pirlo menyatakan pembicaraan di kamar ganti tidak jauh tentang gelar Serie A ke-10 secara beruntun. Meski tertinggal delapan poin dari Inter Milan di urutan pertama, La Vecchia tetap optimistis.



Juventus dalam kondisi kurang menguntungkan di Serie A 2020/2021. Sempat tampil luar biasa pada awal musim, Cristiano Ronaldo dkk justru melempem disejumlah laga sehingga kehilangan poin berharga.

Salah satunya dikalahkan Napoli 0-1 pada 14 Februari lalu. Inkonsistensi Juventus memberikan kesempatan bagi sejumlah rival untuk bersaing memperebutkan gelar. Sebelum Inter Milan, AC Milan sempat berada di puncak untuk beberapa pekan sebelum turun ke posisi kedua.

Sedangkan Juventus kini berada di posisi ketiga dengan 45 poin. Itu merupakan berkah kemenangan 3-0 Juventus atas Crotone di Allians Stadum, Selasa (23/2/2021) dini hari WIB. Hanya saja mereka masih terpaut delapan poin dari Inter.

Namun, Pirlo menegaskan Juventus belum menyerah. Sebab, merebut Scudetto untuk 10 kali berturut-turut tetap menjadi ambisi. “Kami terus membicarakannya (trofi Liga Italia ke-10 beruntun). Itu tetap menjadi tujuan kami,” katanya.

“Kami harus melanjutkan dengan keinginan untuk mencapainya karena itu ada dalam jangkauan kami. Kami adalah Juventus dan kami harus terus percaya sampai akhir,” lanjut pelatih asal Italia itu, dikutip Football Italia.

Juventus tidak boleh kehilangan poin lagi jika masih ingin menggulingkan Inter Milan. Itu berarti duel melawan Hellas Verona di Marcantonio Bentegodi, Minggu (28/2/2021) dini hari WIB harus dimaksimalkan.



Juventus unggul segalanya dari Verona. Tapi, Pirlo enggan lengah. Sebab, tuan rumah juga sedang berjuang untuk masuk zona Eropa, khususnya Liga Europa.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2619 seconds (0.1#10.140)