Morbidelli Tetap Percaya Rossi Bisa Akhiri Puasa Kemenangan

Selasa, 27 April 2021 - 09:05 WIB
loading...
Morbidelli Tetap Percaya...
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli membahas kiprah Valentino Rossi yang menjadi rekan setimnya di MotoGP 2021. Foto Twitter
A A A
TAVULLIA - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli membahas kiprah Valentino Rossi yang menjadi rekan setimnya di MotoGP 2021. Dia mengaku meyakini kalau The Doctor masih bisa tampil bagus dan meraih kemenangan.



Meski sudah tujuh kali jadi juara dunia, Rossi sudah sangat lama tidak pernah lagi merasakan kemenangan di MotoGP. Pembalap asal Italia itu terakhir kali jadi yang tercepat pada 2017 saat seri GP Belanda.

Setelah itu, pencapaian terbaik Rossi hanya menempati podium kedua atau ketiga. Musim ini, veteran berusia 42 tahun itu gagal membukukan awal yang gemilang. Dia tercecer dari 10 besar dalam tiga balapan yang sudah digelar.

Dalam dua balapan yang berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar, Rossi hanya finis di urutan ke-12 dan 16. Sementara itu, dalam seri ketiga MotoGP 2021 yang digelar di Sirkuit Portimao, Portugal, Rossi gagal finis. Alhasil, juara dunia sembilan kali itu baru menuai empat poin sejauh ini.

Kondisi ini membuat banyak pihak meragukan Rossi bisa kembali berjaya seperti musim-musim sebelumnya. Terlebih, usianya yang sudah tak muda lagi yang membuatnya dinilai semakin dekat dengan pensiun.

Tetapi, Morbidelli punya pandangan berbeda. Dia yakin kans Rossi untuk memenangi balapan lagi di MotoGP 2021 masih terbuka sangat lebar. Hal itu bisa terjadi jika dia sudah menemukan cara tepat untuk melakukan hal yang tepat dengan motor balapnya.

"Jika Valentino Rossi mampu menempatkan dirinya pada apa yang harus dilakukan dalam balapan, saya yakin dia akan mampu berjuang untuk menang," ujar Morbidelli, sebagaimana dikutip dari Crash.



Rossi diketahui menjadikan hasil balapan di musim ini sebagai acuan untuk menentukan masa depannya. Jika gagal bersinar, dia takkan ragu untuk akhirnya mengambil langkah pensiun. Besar kemungkinan skenario itu akan terjadi.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2047 seconds (0.1#10.24)