Zola & Beckham, Duo Bersaudara Persib yang Pengen Jadi Juragan Kontrakan

Rabu, 05 Mei 2021 - 03:30 WIB
loading...
A A A
Bahkan, ketika di Persib, bisnis Kim semakin banyak. Clothing-nya makin berkembang ditambah usaha baru lainnya, mulai dari barbershop, restoran, hingga roti khas Jerman yang semuanya dijalankan di Bandung hingga kini.

Apalagi, selain Kim, beberapa rekan setimnya juga punya usaha sampingan. Mulai dari Dedi Kusnandar yang memiliki indekost hingga usaha kuliner. Supardi Nasir dengan bisnis busana muslim, hingga Nick Kuipers yang berbisnis kuliner.

"Pertama-tama nanya ke Bang Kim (kiat berbisnis seperti apa). Terus kan ada juga pemain-pemain senior (yang punya bisnis), jadi sharing (pengalaman) lah," tutur Beckham.

Senada dengan Gian Zola, Beckham ternyata juga punya impian bisnis lainnya di masa depan. Bahkan, cita-citanya juga sama, yakni jadi juragan kontrakan.



"Ke depannya Insya Allah bisa (menambah) usaha. Kayaknya lebih tertarik ke kontrakan," ucap Beckham.
(mirz)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0832 seconds (0.1#10.140)