Buffon Yakin Allegri Dongkrak Popularitas Juventus
loading...
A
A
A
PARMA - Gianluigi Buffon angkat bicara terkait kiprah mantan klubnya Juventus bersama Massimiliano Allegeri. Kiper berusia 43 tahun itu mengatakan bahwa tidak ada yang lebih mengerti tentang Juventus selain Allegri untuk menghadapi Serie A musim 2021/2022.
Buffon sendiri saat ini sudah kembali ke klub lamanya, Parma. Tapi ia merasa kecewa dengan performa Bianconeri pada musim lalu, namun antusias tentang kembalinya Allegri ke Juventus.
"Saya pikir Juve, sebagai sebuah tim, memiliki semua kepercayaan untuk memenangkan Scudetto lagi. Saya kecewa dengan hasil musim lalu, meski memenangkan Coppa Italia dan Supercoppa Italiana," tutur Buffon dilansir dari Football Italia, Minggu (18/7/2021).
BACA JUGA: Messi Dikerubungi Penggemar Saat Keluar dari Cafe di Miami
"Tetapi harapannya berbeda dan perasaan kecewa ini tetap ada. Sekarang mereka akan meminta Allegri untuk memenangkan Scudetto dan tidak ada yang tahu apa yang dibutuhkan Juve untuk pulih seperti dia,” sambungnya.
Kemudian mantan kiper Italia ini juga menanggapi keberhasilan negaranya yang meraih trofi di Piala Eropa 2020. Menurutnya Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci menjadi sosok yang berpengaruh ketika Italia memenangkanPiala Eropa di musim panas ini dan mengatakan dia tidak terkejut dengan penampilan dua bek itu. Buffon juga memuji performa pemain muda Italia pada laga final Piala Eropa 2020, salah satunya adalah Federico Chiesa
“Chiellini dan Bonucci bukanlah kejutan, mereka adalah referensi. Setiap tim nasional yang menghargai diri sendiri membutuhkan pengalaman, soliditas, dan kepastian dari beberapa pemain,” ujarnya.
BACA JUGA: Tumbangkan Ronaldo, Foto Messi Peluk Trofi Copa America Cetak Rekor di Instagram
“Karena itu, bagi saya, (Marco) Verratti adalah seorang juara dan Jorginho adalah pesepakbola tingkat atas, kejutan lain yang tidak diragukan lagi adalah (Federico) Chiesa dan (Gianluigi) Donnarumma,” tutupnya.
Buffon sendiri saat ini sudah kembali ke klub lamanya, Parma. Tapi ia merasa kecewa dengan performa Bianconeri pada musim lalu, namun antusias tentang kembalinya Allegri ke Juventus.
"Saya pikir Juve, sebagai sebuah tim, memiliki semua kepercayaan untuk memenangkan Scudetto lagi. Saya kecewa dengan hasil musim lalu, meski memenangkan Coppa Italia dan Supercoppa Italiana," tutur Buffon dilansir dari Football Italia, Minggu (18/7/2021).
BACA JUGA: Messi Dikerubungi Penggemar Saat Keluar dari Cafe di Miami
"Tetapi harapannya berbeda dan perasaan kecewa ini tetap ada. Sekarang mereka akan meminta Allegri untuk memenangkan Scudetto dan tidak ada yang tahu apa yang dibutuhkan Juve untuk pulih seperti dia,” sambungnya.
Kemudian mantan kiper Italia ini juga menanggapi keberhasilan negaranya yang meraih trofi di Piala Eropa 2020. Menurutnya Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci menjadi sosok yang berpengaruh ketika Italia memenangkanPiala Eropa di musim panas ini dan mengatakan dia tidak terkejut dengan penampilan dua bek itu. Buffon juga memuji performa pemain muda Italia pada laga final Piala Eropa 2020, salah satunya adalah Federico Chiesa
“Chiellini dan Bonucci bukanlah kejutan, mereka adalah referensi. Setiap tim nasional yang menghargai diri sendiri membutuhkan pengalaman, soliditas, dan kepastian dari beberapa pemain,” ujarnya.
BACA JUGA: Tumbangkan Ronaldo, Foto Messi Peluk Trofi Copa America Cetak Rekor di Instagram
“Karena itu, bagi saya, (Marco) Verratti adalah seorang juara dan Jorginho adalah pesepakbola tingkat atas, kejutan lain yang tidak diragukan lagi adalah (Federico) Chiesa dan (Gianluigi) Donnarumma,” tutupnya.
(yov)