Hasil Latihan Bebas 1 F1 GP Italia 2021: Hamilton Asapi Verstappen

Jum'at, 10 September 2021 - 21:02 WIB
loading...
Hasil Latihan Bebas...
Lewis Hamilton tercepat di sesi latihan bebas pertama F1 GP Italia 2021/Foto/Twitter
A A A
MONZA - Lewis Hamilton tercepat di sesi latihan bebas pertama Formula One (F1) GP Italia 2021, Jumat (10/9/2021) malam WIB. Pembalap Tim Mercedes AMG Petronas itu mendapatkan perlawanan sengit dari driver Red Bull Racing Max Verstappen.

Tak hanya Verstappen, rekan Hamilton di Mercedes AMG Petronas, Valtteri Bottas, juga membuat persaingan kian seru. Namun, Hamilton akhirnya berhasil membukukan waktu tercepat 1 menit 20, 926 detik.



Hamilton sejatinya sudah mengawali sesi latihan bebas pertama F1 GP Italia 2021 dengan sangat baik. Ia langsung dapat memimpin dengan catatan 1 menit 22,262 detik di awal dan mengungguli para pembalap lainnya.

Pada saat yang bersamaan, Sergio Perez (Red Bull Racing) tampil cukup mengagumkan, namun masih belum bisa mengalahkan catatan waktu milik Hamilton. Tapi usaha tidak pernah mengkhianati hasil.



Sebab Perez pada akhirnya mampu melewati waktu Hamilton dengan mengantongi waktu 1 menit 22,127 detik. Sementara rekan setim Perez, Max Verstappen justru tampak kesulitan menemukan ritme balapannya.

Ketika Perez sedang menikmati berada di urutan pertama, tiba-tiba saja Daniel Ricciardo mampu menciptakan waktu tercepat. Waktu yang ditorehkan Perez pun juga berhasil dikalahkan Pierre Gasly.

Beberapa pembalap tampaknya sudah mulai menemukan ritme di Sirkuit Monza tersebut. Terbukti kali ini giliran Valtteri Bottas (Mercedes AMG Petronas) yang menguasai peringkat pertama di sesi latihan bebas F1 GP Italia 2021 tersebut.

Akan tetapi, Bottas tak lama di peringkat pertama karena posisinya direbut oleh Verstappen dengan waktu 1 menit 21,378 detik. Waktu Verstappen yang dirasa sudah cukup baik itu ternyata masih sanggup dilewati oleh Hamilton.

Hamilton yang mencatatkan waktu 1 menit 20,926 detik berada di urutan pertama dan bertahan hingga sesi berakhir. Verstappen pun puas berada di urutan kedua dan Bottas menjadi penghuni peringkat ketiga.

Berikut Hasil Latihan Bebas 1 F1 GP Italia 2021, Jumat (10/9/2021):

1 Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team 1m20.926s
2 Max Verstappen NED Red Bull Racing 1m21.378s
3 Valtteri Bottas FIN Mercedes AMG Petronas Formula One Team 1m21.451s
4 Lance Stroll CAN Aston Martin Cognizant Formula One Team 1m21.676s
5 Pierre Gasly FRA Scuderia AlphaTauri Honda 1m21.719s
6 Sebastian Vettel GER Aston Martin Cognizant Formula One Team 1m21.824s
7 Carlos Sainz ESP Scuderia Ferrari Mission Winnow 1m21.914s
8 Fernando Alonso CHI Alpine F1 Team 1m21.926s
9 Daniel Ricciardo AUS McLaren F1 Team 1m20.003s
10 Sergio Perez MEX Red Bull Racing 1m22.039s
11 Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari Mission Winnow 1m22.102s
12 Lando Norris GBR McLaren F1 Team 1m22.103s
13 Antonio Giovinazzi GBR Alfa Romeo Racing Orlen 1m22.270s
14 Yuki Tsunoda JPN Scuderia AlphaTauri Honda 1m22.530s
15 Esteban Ocon FRA Alpine F1 Team 1m22.534s
16 Robert Kubica POL Alfa Romeo Racing Orlen 1m23.009s
17 George Russell ISR Williams Racing 1m23.092s
18 Nicholas Latifi CAN Williams Racing 1m23.442s
19 Mick Schumacher GER Uralkali Haas F1 Team 1m23.445s
20 Nikita Mazepin RUS Uralkali Haas F1 Team 1m23.551s
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1441 seconds (0.1#10.140)