Victor Herryanto Sabet Predikat Juara Umum di Ajang Balap ISSOM
loading...
A
A
A
BOGOR - Pembalap Motorsoul Racing Team, Victor Herryanto menorehkan prestasi luar biasa. Pada musim perdana di ajang balap mobil touring terbesar di Indonesia, yakni Indonesian Sentul Series of Motorsport (ISSOM), dia langsung meraih gelar juara.
Kiprah Victor di dunia balap mobil touring tidaklah main main. Terbukti, Victor yang baru pertama mengaspal pada musim balap tahun ini bisa menyabet predikat Juara Umum di nomor BMW CCI OMR kelas Rookie.
Bahkan, debut pembalap muda ini bisa dikatakan tanpa cela. Dalam 6 seri yang dikuti, Victor 6 kali pole potition dan 6 kali juara pertama. Lalu, 4 kali memecahkan rekor sirkuit, dan 3 kali menempati posisi 1 secara overall, mengalahkan pembalap dari kelas kelas diatasnya.
Berkat pencapaian itu, maka Victor mendapatkan angka sempurna atau full point untuk mendapat tahta Juara Umum di nomor BMW CCI OMR kelas Rookie musim balapan 2021.
Victor yang mengaku tegang pada awal balapan ini rupanya memiliki rasa fanatisme terhadap merk BMW. Dia juga suka dengan adrenalin yang muncul saat memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi.
“Oleh karenanya, daripada berbahaya melakukan kebut-kebutan di jalan raya, jadi saya pada tahun ini memutuskan untuk melakukannya di sirkuit, dan ikut balap dikelas BMWCCI OMR ini,” ujar Victor di Sirkuit Internasional Sentul, Minggu, (7/11/2021).
Terlebih, pada kelas BMWCCI OMR regulasi yang diterapkan sangatlah ketat, dan dapat dikatakan semua mobil memiliki tenaga yang serupa. Sehingga kesalahan sedikit saja dapat berpengaruh pada perolehan waktu.
Meski demikian Victor berhasil selalu menjadi yang terbaik dalam Official Practice, Qualifying dan juga Final Race BMWCCI OMR 2020-2021.
“Perolehan ini tentunya berkat kerjasama tim yang sangat baik, dengan support dan juga kerja keras seluruh crew dan anggota bengkel race support kita. Juga dari mentor saya, Silas Bonar Andrianto yang terus melatih dan mendorong saya agar terus menekan batasan saya," ucap Victor.
"Bapak H. Rokhmawan dan juga Mas Dikco yang sudah memberikan support yang terbaik untuk saya sejak seri 3 season ini. Tanpa support dari mereka, saya tidak mungkin dapat meraih prestasi ini,” lanjutnya.
Hasil yang diraih Victor bukannya tanpa usaha. Dia dan timnya telah melahap lebih dari 1.000 lap di Sirkuit Sentul dalam 2 tahun terakhir. Ini agar dapat memberi hasil maksimal dan konsisten, ditambah dukungan tim yang selalu menyediakan mobil dalam kondisi prima disetiap balapan.
Untuk tahun berikutnya, Victor mengaku belum ada target baru yang ingin dicapai. Namun, dia menyebutkan kemungkinan besar timnya akan turun juga di Kejurnas ETCC.
Baca Juga
Kiprah Victor di dunia balap mobil touring tidaklah main main. Terbukti, Victor yang baru pertama mengaspal pada musim balap tahun ini bisa menyabet predikat Juara Umum di nomor BMW CCI OMR kelas Rookie.
Bahkan, debut pembalap muda ini bisa dikatakan tanpa cela. Dalam 6 seri yang dikuti, Victor 6 kali pole potition dan 6 kali juara pertama. Lalu, 4 kali memecahkan rekor sirkuit, dan 3 kali menempati posisi 1 secara overall, mengalahkan pembalap dari kelas kelas diatasnya.
Berkat pencapaian itu, maka Victor mendapatkan angka sempurna atau full point untuk mendapat tahta Juara Umum di nomor BMW CCI OMR kelas Rookie musim balapan 2021.
Victor yang mengaku tegang pada awal balapan ini rupanya memiliki rasa fanatisme terhadap merk BMW. Dia juga suka dengan adrenalin yang muncul saat memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi.
“Oleh karenanya, daripada berbahaya melakukan kebut-kebutan di jalan raya, jadi saya pada tahun ini memutuskan untuk melakukannya di sirkuit, dan ikut balap dikelas BMWCCI OMR ini,” ujar Victor di Sirkuit Internasional Sentul, Minggu, (7/11/2021).
Terlebih, pada kelas BMWCCI OMR regulasi yang diterapkan sangatlah ketat, dan dapat dikatakan semua mobil memiliki tenaga yang serupa. Sehingga kesalahan sedikit saja dapat berpengaruh pada perolehan waktu.
Meski demikian Victor berhasil selalu menjadi yang terbaik dalam Official Practice, Qualifying dan juga Final Race BMWCCI OMR 2020-2021.
“Perolehan ini tentunya berkat kerjasama tim yang sangat baik, dengan support dan juga kerja keras seluruh crew dan anggota bengkel race support kita. Juga dari mentor saya, Silas Bonar Andrianto yang terus melatih dan mendorong saya agar terus menekan batasan saya," ucap Victor.
"Bapak H. Rokhmawan dan juga Mas Dikco yang sudah memberikan support yang terbaik untuk saya sejak seri 3 season ini. Tanpa support dari mereka, saya tidak mungkin dapat meraih prestasi ini,” lanjutnya.
Hasil yang diraih Victor bukannya tanpa usaha. Dia dan timnya telah melahap lebih dari 1.000 lap di Sirkuit Sentul dalam 2 tahun terakhir. Ini agar dapat memberi hasil maksimal dan konsisten, ditambah dukungan tim yang selalu menyediakan mobil dalam kondisi prima disetiap balapan.
Untuk tahun berikutnya, Victor mengaku belum ada target baru yang ingin dicapai. Namun, dia menyebutkan kemungkinan besar timnya akan turun juga di Kejurnas ETCC.
(mirz)