MotoGP 2021 Tak Sesuai Ekspektasi, Pol Espargaro Bidik Juara Dunia 2022

Jum'at, 03 Desember 2021 - 05:02 WIB
loading...
MotoGP 2021 Tak Sesuai...
Pol Espargaro mengakui musim perdananya bersama Honda tidak sesuai ekspektasi/Foto/Twitter
A A A
GRANOLLERS - Pol Espargaro mengakui musim perdananya bersama Honda tidak sesuai ekspektasi. Pembalap Repsol Honda itu ingin menebusnya dengan menjadi juara dunia MotoGP 2022 .

Pembalap berusia 30 tahun tersebut menegaskan akan bekerja keras di musim 2022 dan memasang target tinggi meraih gelar juara dunia.



Seperti diketahui, Espargaro memilih keputusan besar pada akhir musim 2020 mengenai masa depannya. Dia memilih meninggalkan KTM dan hijrah ke Honda pada musim 2021.

Namun, adaptasinya dengan motor Honda RC213V tidak berjalan dengan apa yang dia inginkan. Mengingat motor ini tentu jauh lebih sulit dikendarai karena dia sudah terbiasa dengan KTM.



Hasil yang dia dapat di musim 2021 bisa dibilang minor. Tercatat, Espargaro mengakhiri musimnya dengan bertengger di peringkat 12 dengan torehan 100 poin dan hanya meraih satu podium. Yaitu saat balapan di MotoGP Emilia Romagna.

Adik dari Aleix Espargaro itu pun mengakui bahwa adaptasinya bersama Honda tidak berjalan sesuai dengan apa yang diinginkan. Namun pembalap asal Spanyol itu mengatakan akan terus berkembang dan bekerja keras untuk MotoGP 2022.

“Itu tidak berjalan seperti yang saya inginkan. Namun, saya tidak memiliki ekspektasi khusus sebelum datang ke sini, karena motornya bukan yang terbaik dan yang lain berjuang sebelum saya,” ungkap Espargaro, dikutip dari Tuttomotoriweb, Kamis (2/12/2021).

“Saya tidak mencapai apa yang saya inginkan. Saya harus berkembang, saya belum berada di level Marquez di banyak akhir pekan. Saya akan bekerja keras untuk menjadi versi terbaik saya di tahun 2022,” sambungnya.

Lebih lanjut, Espargaro tak menyembunyikan ambisinya untuk bisa memperebutkan gelar juara dunia. Dia pun memasang target akan hal itu.

“Iini (gelar juara) adalah tujuan saya . Anda tidak bisa membalap untuk Honda tanpa memiliki tujuan itu. Maka banyak hal bisa terjadi, tetapi anda harus membidiknya,” pungkas Espargaro.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1337 seconds (0.1#10.140)