Tampil Keren dan Nyaman, Ini Rekomendasi Merek Sepatu Badminton Terbaik untuk Para Wanita

Rabu, 15 Desember 2021 - 14:56 WIB
loading...
Tampil Keren dan Nyaman, Ini Rekomendasi Merek Sepatu Badminton Terbaik untuk Para Wanita
Foto: Doc. Sindonews
A A A
Sepatu adalah perlengkapan esensial untuk dikenakan saat berolahraga. Salah satu olahraga yang membutuhkan sepatu adalah badminton. Selain membutuhkan raket dan shuttlecock, Anda juga harus memiliki sepatu yang tepat dalam memainkan olahraga satu ini di dalam lapangan.

Khusus bagi para wanita, sepatu badminton wanita jadi perlengkapan yang wajib dimiliki. Selain sebagai aturan, tentu sepatu berfungsi untuk membuat pergerakan lebih aman dan nyaman sehingga terhindar dari cedera dan kejadian lainnya.

Maka dari itu, sebagai penggemar olahraga badminton, tak ada salahnya jika Anda menggunakan sepatu badminton saat berolahraga tepok bulu ini. Nah, untuk membantu Anda memilih sepatu yang tepat, berikut ini rekomendasi merek sepatu badminton untuk wanita yang bisa Anda pilih.

Yonex
Jenama satu ini sudah terkenal di kalangan para atlet bulutangkis kelas dunia. Sepatu Yonex bisa menjadi pilihan Anda lantaran kualitas tinggi yang dihadirkan pada sepasang sepatunya. Dengan berbagai teknologi terkini, seperti double russel mesh, power cushion, dan lainnya, Anda dapat memilih sepatu bermerk satu ini sebagai andalan.

Sepatu yang mengutamakan kenyamanan dalam bermain bulutangkis ini sangat cocok untuk digunakan oleh Anda untuk latihan dan bertanding di lapangan. Adapun tipe dan jenis yang cocok bagi para wanita adalah Yonex Comfort Women dan Yonex Aerus. Kedua sepatu tersebut dapat Anda dapatkan dengan banderol harga Rp1,7 hingga Rp2 jutaan.

Adidas
Pabrikan asal Jerman ini memang sudah dikenal dengan produk olahraganya yang mumpuni, salah satunya adalah sepatu. Anda dapat menggunakan merek yang satu ini apabila Anda menginginkan sepatu dengan tingkat kestabilan yang tinggi. Sepatu keluaran adidas sangat nyaman untuk digunakan sepanjang pertandingan bulutangkis dan cocok bagi Anda yang mengutamakan kelincahan.

Salah satu pilihan yang tepat dari adidas adalah jenis Adidas Ligra 6. Sepatu olahraga ini didesain khusus untuk menjaga kestabilan pemakainya berkat tambahan bantalan pada bagian insole dan tingkat comfortness pada midsole yang sangat empuk dan nyaman. Menariknya, sepatu ini bisa Anda dapatkan mulai dari harga Rp500 ribuan saja.

Eagle
Beralih ke produk lokal, Eagle juga memproduksi lini sepatu badminton khusus wanita. Dengan mengusung material synthetic carbon dan desain yang sporty, Eagle menghadirkan beberapa jenis sepatu yang cocok untuk Anda gunakan di lapangan.

Salah satunya adalah sepatu Eagle Alfa didesain untuk menunjang performa Anda di lapangan dengan bentuk aerodinamis yang terbaik di kelasnya. Dengan hanya merogoh kocek Rp280 ribuan saja, Anda sudah bisa mendapatkan sepatu badminton khusus wanita ini.

Li-Ning
Li-Ning merupakan merek sepatu badminton asal Tiongkok yang sudah dikenal karena kualitasnya. Tak hanya itu, sepatu Li-Ning juga didesain dengan unik dan elegan yang tentunya bisa membuat Anda terlihat lebih menarik dan stand-out di lapangan badminton.

Terlebih, teknologi khusus dari Li-Ning yang mengutamakan kenyamanan serta fleksibilitas sangat cocok untuk Anda sebagai pemula maupun yang sudah sering berlatih bulutangkis. Sebagai rekomendasi, Anda dapat memilih Li-Ning Sonic Boom yang dibanderol mulai dari Rp1,2 jutaan dan Li-Ning Smash yang dijual di pasaran mulai dari Rp 400 ribuan saja.

Flypower
Merek lokal yang sudah mendunia ini memang dikenal dengan produk sepatu badmintonnya yang berkualitas tinggi. FlyPower dikenal sebagai sepatu yang tahan lama dan menggunakan bahan kulit sintetis yang kuat dan mampu menyesuaikan dengan kaki pengguna. Tak main-main, desain sepatu Flypower pun kerap menarik dengan nuansa lokalnya.

Salah satu tipe yang bisa Anda gunakan adalah Flypower Losari 4. Sepatu ini memiliki corak warna perpaduan merah-putih hingga gradasi warna biru. Untuk harganya, Anda bisa mendapatkan sepatu ini mulai dari Rp 400 ribuan saja.

Astec
Merek yang satu ini juga dikenal dengan produk sepatu badminton khusus wanita yang amat mumpuni. Salah satu tipenya adalah Astec Evolto Women. Sepatu dengan warna pink ini sangat cocok untuk para atlet badminton wanita.

Tak cuma dari tampilan, sepatu ini juga dilengkapi dengan desain regular fit yang menyesuaikan dengan bentuk kaki. Tambahan untuk kenyamanannya, sepatu ini dilengkapi dengan non-marking rubber. Anda bisa mendapatkan sepatu ini di Shopee mulai dari Rp 450 ribuan saja.

Victor
Sepatu pabrikan asal Taiwan ini sudah dikenal dengan kualitasnya yang tak main-main. Dengan sepatu Victor, Anda akan mendapatkan kenyamanan dalam bertanding badminton. Merek sepatu ini mengutamakan kestabilan dan eksplosivitas dalam produknya.

Sepatu ini sangat cocok untuk Anda yang gemar bermain agresif karena kekuatan dan kestabilan yang diciptakan. Tak hanya itu, permukaan bagian dalam sepatu buatan Victor cukup tahan lama berkat pelindung yang melapisi sepatunya. Sebagai rekomendasi, Anda Victor VG 1C atau S 70B yang dibanderol mulai dari Rp1 jutaan.

Itulah beberapa rekomendasi sepatu badminton untuk Anda para wanita. Nah bagi Anda yang ingin membeli sepatu badminton dengan merek di atas, tak perlu bingung, Anda bisa mendapatkan semuanya hanya di Shopee.

Tak hanya membeli sepatu badminton, Anda juga dapat membeli berbagai perlengkapan wanita lainnya serta keperluan sehari-hari, tentunya melalui aplikasi Shopee. Untuk memberikan Anda kenyamanan dalam berbelanja, Anda bisa menggunakan fitur Shopee Cash on Delivery (COD).

Dengan memilih fitur COD, Anda dapat menikmati layanan pembayaran di tempat saat menerima pengiriman barang Anda. Jangan khawatir, Shopee COD didukung oleh berbagai jasa pengiriman terpercaya dan menjamin barang Anda sampai di tempat dengan selamat. Kini, Shopee COD sudah bisa digunakan oleh Anda dan para pengguna Shopee di Jabodetabek, Jawa Tengah, Jawa Barat, JawaTimur, Bali, NTT, Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.

Penuhi kebutuhan Anda dengan berbelanja di Shopee dan nikmati fitur pembayaran Shopee COD untuk pengalaman belanja yang lebih aman dan nyaman.
(atk)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2151 seconds (0.1#10.140)