Akan Bentrok Arsenal di Liga Inggris, Bek Man City Dirampok 4 Orang

Jum'at, 31 Desember 2021 - 10:04 WIB
loading...
Akan Bentrok Arsenal...
Manchester City (Man City) akan menghadapi Arsenal di Liga Inggris 2021/2022. Namun, The Citizens mendapat kabar buruk karena Joao Cancelo baru saja dianiaya empat perampok. Foto: skysport
A A A
MANCHESTER - Manchester City (Man City) akan menghadapi Arsenal di Liga Inggris 2021/2022 saat pergantian tahun. Namun, The Citizens mendapat kabar buruk karena Joao Cancelo baru saja dianiaya empat perampok tidak dikenal.



Man City sedang mempersiapkan diri untuk menyambangi Arsenal di Emirates Stadium, Sabtu (1/1/2022). Tapi, aktivitas mereka agak terganggu setelah mendapat kabar kalau Cancelo diserang sekelompok orang.

Cancelo mengungkapkan melalui twitter telah "diserang empat pengecut", Kamis (30/12/2021) waktu setempat. Kabar baiknya, dia bisa menyelamatkan diri dan hanya mengalami luka kecil di pelipis atas bagian atas.

Dia menyatakan para penyerang yang ternyata ingin merampok itu, juga mencoba menyakiti keluarganya. Beruntung, tidak sampai terjadi hal serius walau pada akhirnya para pelaku membawa beberapa perhiasan.

"Sayangnya, hari ini saya diserang oleh empat pengecut yang menyakiti saya dan mencoba menyakiti keluarga saya," ucap pemain berusia 27 tahun itu.

"Ketika Anda berusaha melawan, inilah yang terjadi. Mereka berhasil mengambil semua perhiasan saya dan meninggalkan saya dengan wajah saya dengan keadaan ini."

“Saya tidak tahu bagaimana ada orang dengan kekejaman seperti itu. Yang terpenting bagi saya adalah keluarga saya dan untungnya mereka semua baik-baik saja."

"Setelah begitu banyak rintangan dalam hidup saya, ini hanya satu lagi yang akan saya atasi. Tegas dan kuat, seperti biasa," tegas Cancelo

Man City yang akan bermain melawan Arsenal di Liga Inggris pada akhir pekan ini, merilis pernyataan di Twitter yang mengatakan klub memberikan dukungan kepada Concelo dan keluarganya.

"Kami terkejut dan tidak menyangka Joao Cancelo dan keluarganya menjadi sasaran perampokan di rumah mereka malam ini di mana Joao (Concelo) juga diserang," ucap Man City.

"Joao dan keluarganya didukung oleh klub dan dia membantu polisi untuk menyelidiki masalah yang sangat serius ini," lanjut Man City.



Disisi lain, Arsenal juga mengalami nasib buruk. Disebutkan pelatih Mikel Arteta positif terpapar covid-19. Imbasnya, dia tidak bisa mendampingi skuad Meriam London.

(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0870 seconds (0.1#10.140)