Manchester United vs Aston Villa: Gol Dianulir VAR, Ekspresi Wajah Gerrard Kesal

Selasa, 11 Januari 2022 - 08:00 WIB
loading...
Manchester United vs...
Ada pemandangan tak biasa ketika penggemar Manchester United mengomentari ekspresi Steven Gerrard setelah gol pemain Aston Villa, Danny Ings, dianulir Video Assistant Referee (VAR) / Foto: Twitter
A A A
MANCHESTER - Ada pemandangan tak biasa ketika penggemar Manchester United mengomentari ekspresi Steven Gerrard setelah gol pemain Aston Villa, Danny Ings, dianulir Video Assistant Referee (VAR). Alhasil, Setan Merah melaju ke babak keempat Piala FA 2021-2022 setelah menang tipis 1-0 di Stadion Old Trafford, Selasa (11/1/2022).

Pada pertandingan babak ketiga Piala FA ini, MU berhasil unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak Scott McTominay. Aston Villa sejatinya sempat mencetak gol penyeimbang di menit 51.

BACA JUGA: Saddil Ramdani Diminati Klub Elite Liga Serbia FK Novi Pazar

Hanya saja, gol Danny Ings dibatalkan VAR. Di tengah keputusan wasit itu, Gerrard di pinggir lapangan terlihat amat frustasi. Hal itu terlihat dari raut wajahnya yang nampak kesal.

Kegelisahan itu justru menjadi tontonan yang menarik buat penggemar MU. Mereka tak kuasa meluapkan kepuasannya melihat mantan pemain klub rival mereka, Liverpool itu saat kecewa.

“Wajahnya Gerrard hahaha,” tulis akun Twitter bernama @jlm_86 sambil membubuhkan emoji tertawa terbahak-bahak.

BACA JUGA: Liverpool tanpa Salah dan Mane, Juergen Klopp Andalkan Minamino

“Saya tidak akan pernah bosan melihat Steven Gerrard terlihat menyedihkan di Old Trafford,” lanjut akun Twitter @AnotherMUFC.

“Offside, pelanggaran, dan handball tapi Gerrard akan merasa kesulitan menerimanya,” ucap pemilik akun @PeterMcCormick4.

Dengan ini, Man United berhak melaju ke babak empat Piala FA 2021. Di laga itu mereka akan menghadapi Middlesbrough pada 5 Februari 2022 mendatang.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0978 seconds (0.1#10.140)