Antisipasi Dilanjutkannya Liga 1, RD Terus Pantau Skuad MU

Jum'at, 12 Juni 2020 - 02:05 WIB
loading...
Antisipasi Dilanjutkannya Liga 1, RD Terus Pantau Skuad MU
Ada kabar Liga 1 2020 akan dilanjutkan lagi September nanti. Ini membuat pelatih Madura United (MU), Rahmad Darmawan terus menjaga komunikasi dengan armadanya. Foto: liga-indonesia
A A A
PAMEKASAN - Ada kabar Liga 1 2020 yang sudah terhenti selama tiga bulan akibat pandemi virus Corona akan dilanjutkan lagi September nanti. Hal ini membuat pelatih Madura United (MU), Rahmad Darmawan semakin sering menjaga komunikasi dengan armadanya.

(Baca Juga: Bayern Muenchen Tak Mau Terburu-buru Gaet Leroy Sane )

Selama tidak adanya pertandingan dan latihan berkelompok, pelatih yang akrab disapa RD tersebut terus memantau kondisi kebugaran Greg Nwokolo dkk. Hanya saja itu dilakukannya melalui on-line atau daring.

Meski terus memantau kondisi skuad Laskar Sapeh Kerab melalui video yang dikirimkan, mantan nakhoda Persija Jakarta itu belum bisa memastikan kapan akan memanggil semua pasukannya untuk melakukan persiapan.

“Sementara ini kita terus melakukan komunikasi dengan pemain melalui video latihan yang dikirim pemain. Kita belum bisa memastikan kapan memulai persiapan. Karena semua bergantung kebijakan klub untuk hal ini,” ucap RD dilansir liga-indonesia.

RD juga menjelaskan bahwa para pemain MU hanya diminta untuk menjaga kebugaran. Pelatih berusia 53 tahun itu berharap dengan tubuh yang bugar dapat mengurangi resiko terpapar virus Corona atau Covid-19.

(Baca Juga: Barca Boleh Tergiur Lautaro Martinez, Tapi Jangan Lupakan Luis Suarez )

Selain itu untuk masa persiapan, jika Liga 1 memang akan digelar pada September, waktu enam pekan dinilai sudah cukup untuk mengembalikan performa para pemain MU agar kembali siap merumput.

“Sejauh ini orientasi kita terhadap kondisi pemain hanya meminta mereka menjaga kondisi untuk menguatkan imunitas tubuh agar kuat menghadapi virus Covid-19. Artinya, intensitas latihan hanya medium saja untuk persiapan 6 pekan sudah cukup,” tutup RD.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0995 seconds (0.1#10.140)