Jelang Juventus vs AC Milan: La Vecchia Signora Favorit!

Jum'at, 12 Juni 2020 - 07:03 WIB
loading...
Jelang Juventus vs AC...
Andalan Juventus Cristiano Ronaldo (kiri) akan beradu tajam dengan penyerang AC Milan Ante Rebic dalam laga Coppa Italia 2019/2020/Foto/essentiallysports/Gazzetta
A A A
TURIN - Musim sepak bola Italia kembali bergulir setelah skorsing tiga bulan akibat pandemi Covid-19. Duel sengit Juventus versus AC Milan pada leg kedua Coppa Italia 2019/2020 menandai aksi pembuka.

Ini menjadi tantangan bagi Juventus yang masih mengejar gelar treble musim ini, Coppa Italia, Serie A, dan Liga Champions. La Vecchia Signora -julukan Juventus- menjamu AC Milan di Juventus Stadium, Jumat (12/6/2020) malam waktu lokal atau Sabtu (13/6/2020) dini hari WIB. ( ).

Pertandingan akan dimainkan secara tertutup. Laga ini seharusnya dimainkan pada 4 Maret tetapi ditunda setelah pemerintah kota Turin mengeluarkan pemberitahuan 24 jam sebelum laga, ketika virus mulai menyebar. Musim pun ditangguhkan sepekan kemudian.

Juventus favorit untuk mencapai final yang digelar Rabu (17/6/2020) setelah bermain imbang 1-1 pada leg pertama pada 13 Februari. Tapi, Pelatih Maurizio Sarri mengatakan bahwa timnya melangkah ke wilayah yang tidak diketahui setelah penghentian yang begitu lama.

"Tidak ada staf saat ini yang tahu di mana persiapannya karena kami mengalami gangguan yang tidak normal," katanya, seraya menambahkan bahwa jeda musim ini benar-benar berbeda dibanding tutup musim biasanya.

"Ini adalah situasi yang unik, yang tidak memberi kami kepastian, juga karena kami jelas tidak memainkan pertandingan persahabatan. Saya puas dengan apa yang telah saya lihat selama pelatihan, tetapi respons selama pertandingan akan berbeda." ( ).

Sarri takut bahwa risiko cedera akan 'sangat tinggi' karena para pemain akan kehilangan kekuatan otot sementara motivasi mereka juga belum diketahui.

"Setiap pemain telah menjalani periode ini dengan cara yang berbeda. Sekarang intinya adalah untuk memahami motivasi apa yang dimiliki setiap orang dalam diri mereka sendiri," ujarnya.

Sementara bagi AC Milan, tiga bulan terakhir merupakan masa yang penuh gejolak dengan spekulasi yang terus-menerus bahwa klub ingin memberhentikan Pelatih Stefano Pioli di akhir musim dan menggantikannya dengan arsitek tim asal Jerman Ralf Rangnick. ( ).

Tim juga tidak diperkuat striker Swedia berusia 38 tahun Zlatan Ibrahimovic akibat cedera betis yang dideritanya dalam latihan bulan lalu. Mantan pemain Barcelona itu telah merevitalisasi tim sejak menandatangani kontrak selama enam bulan pada bulan Januari.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1352 seconds (0.1#10.140)