Persib tolak ikut turnamen pramusim?

Sabtu, 08 September 2012 - 14:51 WIB
Persib tolak ikut turnamen pramusim?
Persib tolak ikut turnamen pramusim?
A A A
Sindonews.com – Maung Bandung – julukan Persib – menyatakan belum tentu ambil bagian pada turnamen Celebes Championship 2012. Undangan turnamen yang akan diikuti Makassar United dan Barito Putra itu sendiri belum sampai kepada manajemen Persib.

Manajer Persib Umuh Muchtar mengatakan, tim Persib masih mempertimbangkan keikutsertaan dalam turnamen yang rencananya digelar di Makassar. “Itu harus dirundingkan dan kita belum menyatakan siap,” kata Umuh kepada Sindonews, Sabtu (8/9).

Sebagaimana dikutip dari goal, klub promosi Barito Putra sebagai juara divisi utama 2011-2012 dan klub Makasar United mengundang dua tim lain yakni Persib dan Sriwijaya FC untuk memperebutkan turnamen berhadiah trofi Ketua Umum PSSI La Nyala Mataliti dan total hadiah Rp500 juta tersebut.

Turnamen rencananya bergulir minggu kedua Oktober 2012. “Kami mengundang Sriwijaya FC sebagai juara ISL, Barito Putra sebagai juara divisi utama, Persib Bandung dan Makasar United sebagai tuan rumah,” kata penggagas turnamen Ryan Latief.

Tak hanya mengundang Persib, Ryan mengatakan, Bandung sebagai tuan rumah pendamping turname. Rencana tersebut dimaksudkan mengingat di kota penyelenggaraan yakni Makassar pada minggu kedua Oktober sedang menggelar Pilkada.

Mengenai hal tersebut, Umuh mengatakan, pihaknya belum menerima surat undangan. Namun, komunikasi dengan pihak penyelenggara sudah diterimanya. “Saya memang ditelefon terkait turnamen tersebut. Bagaimana bentuknya turnamen sendiri belum tahu. Saya harus berunding dengan pemimpin perusahaan (PT Persib Bandugn Bermartabat). Karena ini berurusan dengan anggaran juga,” ujar Umuh.

Umuh menambahkan, apakah Persib akan mengikuti turnamen nantinya juga tergantung persiapan tim yang diasuh Jajang Nurjaman. “Saya harus komunikasi dulu dengan pelatih. Ikuta tau tidaknya masih tergantung persiapan tim,” jelasnya.

Tim Persib sendiri baru menjalani latihan dalam beberapa hari lalu. Fokus pelatih Jajang Nurjaman masih berusaha menyusun kerangka tim, dan berusaha memenuhi kuota pemain untuk musim depan. Jajang sempat mengakui jika dirinya membutuhkan serangkaian uji coba.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1756 seconds (0.1#10.140)