MotoGP 2022: Ambisi Jack Miller Menjadi Terbaik Musim Ini
loading...
A
A
A
LOMBOK - Jack Miller punya fisik dan mental yang lebih kuat menyongsong MotoGP 2022. Pembalap Ducati Lenovo itu merasa lebih siap menghadapi musim baru.
Miller berhasil menyabet peringkat empat di klasemen akhir MotoGP 2021. Pengalaman akan menjadi modal baginya tampil lebih baik dan merebut peringkat lebih baik di gelaran MotoGP 2022 .
Di MotoGP 2022, Miller akan menunggangi Ducati Desmosedici GP 22 yang baru saja dirilis Ducati Lenovo. Ducati berhasil menjadi juara konstruktor pada MotoGP 2021.
Tak sampai di situ, Ducati juga berhasil mengantar Francesco Bagnaia mengakhiri musim sebagai runner up MotoGP 2021.
Sejumlah torehan apik itu pun membuat Ducati dianggap sebagai ancaman serius pada MotoGP 2022. Terlebih, tim yang bermarkas di Borgo Panigale, Italia itu mengirim empat tim langsung di MotoGP 2022.
“Kejuaraan akhirnya akan segera dimulai, dan saya merasa lebih siap dari sebelumnya untuk menghadapi musim baru ini," kata Miller dilansir dari laman resmi Ducati Lenovo, Rabu (9/2/2022).
"Memiliki pengalaman satu tahun lagi di MotoGP, membuat saya merasa lebih kuat,” lanjut pembalap asal Asutralia itu.
Miller mengatakan berbagai pengalaman itu membuat fisik dan mentalnya meningkat pesat. Miller pun merasa beruntung bisa menjadi bagian dari Ducati Lenovo dalam dua musim belakangan.
“Saya merasa telah meningkat pesat, baik secara fisik maupun secara mental dibandingkan dengan tahun 2021. Ini akan menjadi tahun kedua saya bersama Ducati Lenovo Team, sekelompok orang yang sangat menyukai Motorsports, dan saya merasa beruntung menjadi bagian darinya,” sambungnya.
Kini, Miller dan Bagnaia tengah bersiap untuk melakoni tes pramusim di Sirkuit Mandalika, Indonesia pada 11-13 Februari 2022 mendatang. Tes tersebut akan menjadi penting mengingat setiap tim berkesempatan menguji coba motornya sebelum menjalani musim baru.
Miller berhasil menyabet peringkat empat di klasemen akhir MotoGP 2021. Pengalaman akan menjadi modal baginya tampil lebih baik dan merebut peringkat lebih baik di gelaran MotoGP 2022 .
Di MotoGP 2022, Miller akan menunggangi Ducati Desmosedici GP 22 yang baru saja dirilis Ducati Lenovo. Ducati berhasil menjadi juara konstruktor pada MotoGP 2021.
Tak sampai di situ, Ducati juga berhasil mengantar Francesco Bagnaia mengakhiri musim sebagai runner up MotoGP 2021.
Sejumlah torehan apik itu pun membuat Ducati dianggap sebagai ancaman serius pada MotoGP 2022. Terlebih, tim yang bermarkas di Borgo Panigale, Italia itu mengirim empat tim langsung di MotoGP 2022.
“Kejuaraan akhirnya akan segera dimulai, dan saya merasa lebih siap dari sebelumnya untuk menghadapi musim baru ini," kata Miller dilansir dari laman resmi Ducati Lenovo, Rabu (9/2/2022).
"Memiliki pengalaman satu tahun lagi di MotoGP, membuat saya merasa lebih kuat,” lanjut pembalap asal Asutralia itu.
Miller mengatakan berbagai pengalaman itu membuat fisik dan mentalnya meningkat pesat. Miller pun merasa beruntung bisa menjadi bagian dari Ducati Lenovo dalam dua musim belakangan.
“Saya merasa telah meningkat pesat, baik secara fisik maupun secara mental dibandingkan dengan tahun 2021. Ini akan menjadi tahun kedua saya bersama Ducati Lenovo Team, sekelompok orang yang sangat menyukai Motorsports, dan saya merasa beruntung menjadi bagian darinya,” sambungnya.
Kini, Miller dan Bagnaia tengah bersiap untuk melakoni tes pramusim di Sirkuit Mandalika, Indonesia pada 11-13 Februari 2022 mendatang. Tes tersebut akan menjadi penting mengingat setiap tim berkesempatan menguji coba motornya sebelum menjalani musim baru.
(sha)