IOA dan IOC berselisih soal pemilihan anggota

Kamis, 06 Desember 2012 - 00:06 WIB
IOA dan IOC berselisih soal pemilihan anggota
IOA dan IOC berselisih soal pemilihan anggota
A A A
Sindonews.com - Hukuman yang diterima Asosiasi Olimpiade India (IOA) dari Komite Olimpiade Internasional (IOC) berawal dari kesalahpahaman. Sanksi dijatuhkan ketika terdapat perselisihan antara IOA dan IOC mengenai prosedur pengambilan suara untuk posisi-posisi teratas di organisasi nasional yang akan dilangsungkan pada hari ini. Menurut peraturan olahraga di negeri itu, IOA yang sarat akan berbagai faksi diminta untuk melakukan pemungutan suara, akan tetapi IOC menginginkan IOA mentaati Piagam Olimpiade yang mendukung otonomi.

"Dewan Eksekutif mengonfirmasi bahwa IOA tidak berhak melaksanakan pemilihan sampai semua masalah yang tertunda mendapatkan solusi dan EB memutuskan untuk mengangkat hukuman."

IOA sendiri akan mengadakan pemilihan pada hari ini. Dan di situ, seorang pejabat bernama Lalit Bhanot, yang dituduh korupsi berkaitan dengan Commonwealth Games 2010 di New Delhi, telah ditetapkan untuk diangkat menempati posisi Sekretaris Jenderal.

Sementara itu, pengacara olahraga kenamaan, Rahul Mehra, yang berkampanye untuk meningkatkan tata kelola dalam IOA, mendukung keputusan IOC itu. "Saya senang apa yang tidak bisa dilakukan oleh pemerintah, bisa dilakukan oleh IOC," ujarnya.

Menurut Mehra, hukuman tersebut seharusnya sudah dilakukan pada dua setengah tahun yang lalu ketika dilaksanakannya Commonwealth Games, yang hal tersebut merupakan penipuan terbesar yang pernah terjadi di India. Ia pun juga menghendaki untuk dilaksanakannya reformasi dalam akar dan cabang IOA. "Ya memang memalukan untuk India, tetapi kita perlu perombakan, kita membutuhkan revolusi semacam transformasi dalam olahraga India, kita perlu darah baru. Kita perlu semangat baru dalam olahraga India."
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6543 seconds (0.1#10.140)