5 Pelanggaran Brutal dalam Sepak Bola, Salah Satunya Bikin Kaki Lawan Patah

Kamis, 24 Februari 2022 - 06:30 WIB
loading...
5 Pelanggaran Brutal dalam Sepak Bola, Salah Satunya Bikin Kaki Lawan Patah
5 Pelanggaran Brutal dalam Sepak Bola, Salah Satunya Bikin Kaki Lawan Patah. Foto: Independent
A A A
JAKARTA - Pertandingan sepak bola sering melibatkan adu fisik antar pemain. Tak jarang, seorang pemain terpaksa membuat pelanggaran keras untuk mencegah kebobolan maupun untuk menguasai pertandingan.

Dalam urusan merebut bola, terkadang para pemain terlalu nekat dan akhirnya melakukan pelanggaran keras. Bahkan, beberapa korban pelanggaran brutal bisa sampai tak sadarkan diri di tengah lapangan.



Berikut adalah lima pelanggaran paling brutal yang pernah terjadi di dunia sepak bola dikutip Sportskeeda, Rabu (23/2/2022):

1. Nigel De Jong vs Xabi Alonso
5 Pelanggaran Brutal dalam Sepak Bola, Salah Satunya Bikin Kaki Lawan Patah

Nigel De Jong melakukan pelanggaran yang bisa dibilang sangat brutal kepada Xabi Alonso di final Piala Dunia 2010 saat Belanda menghadapi Spanyol. De Jong terbang untuk merebut bola dari Alonso tetapi kakinya terlalu tinggi sehingga dia menghajar bagian dada dari pemain Real Madrid itu.

Beruntung bagi De Jong, wasit tak memberikan kartu merah kepadanya. Dia hanya diganjar kartu kuning sehingga membuat penonton terheran-heran dengan keputusan tersebut. Alhasil, momen tersebut menjadi salah satu kejadian yang paling diingat dalam pesta sepak bola terakbar di dunia yang digelar di Afrika Selatan itu.

2. Axel Witsel vs Marcin Wasilewski
5 Pelanggaran Brutal dalam Sepak Bola, Salah Satunya Bikin Kaki Lawan Patah

Axel Witsel mungkin dikenal sebagai pemain yang tak pernah melakukan pelanggaran keras kepada lawan. Akan tetapi, ketika masih membela Standard Liege pada Agustus 2009 lalu, dia pernah menghajar pemain Anderlect, Marcin Wasilewski , hingga menderita patah kaki.

Akibat perbuatannya itu, pemain asal Belgia itu terkena hukuman larangan bertanding dalam delapan laga. Selain itu, dia juga sempat menerima ancaman pembunuhan dari supporter Anderlect dan juga pendukung Tim Nasional Polandia, yang dibela oleh Wasilewski.

3. Ben Thatcher vs Pedro Mendes
5 Pelanggaran Brutal dalam Sepak Bola, Salah Satunya Bikin Kaki Lawan Patah

Bisa dibilang pelanggaran yang dilakukan pemain Manchester City, Ben Thatcher kepada gelandang Portsmouth, Pedro Mendes, merupakan salah satu yang paling brutal di dunia sepakbola. Pasalnya, dalam laga Liga Inggris yang digelar pada 23 Agustus 2006 itu, Thatcher menyikut Mendes dengan sangat keras seperti seorang petarung bebas.

Hasilnya, Mendes pun langsung terkapar dan kejang-kejang di atas lapangan. Lalu, dia dilarikan ke rumah sakit dan dirawat satu malam di sana.

Namun parahnya, wasit Dermot Gallagher hanya mengganjar Thatcher dengan kartu kuning. Bahkan, bek Portsmouth, Matt Taylor, berkomentar bahwa seorang pemain harus melakukan pembunuhan agar diberi kartu kuning oleh Gallagher.

Akan tetapi, setelah itu Thatcher mendapat hukuman larangan bermain dalam enam pertandingan oleh Man City. Lalu, pihak FA juga melarangnya bertanding dalam delapan laga.

4. Roy Keane vs Alf-Inge Haaland
5 Pelanggaran Brutal dalam Sepak Bola, Salah Satunya Bikin Kaki Lawan Patah

Pada Derby Manchester yang dihelat pada April 2001, legenda Manchester United, Roy Keane, menghajar pemain Manchester City, Alf-Inge Haaland. Dia menerjang lutut kanan Haaland dengan kaki kanannya dan menabrakkan seluruh tubuhnya.

Setelah itu, Keane berdiri di atas Haaland yang jatuh sambil meneriakinya. Aksi itu disebut sebagai pembalasannya atas perbuatan yang sama yang dilakukan ayah dari Erling Haaland itu tiga tahun sebelumnya sehingga membuat Keane menderita cedera ligament lutut.

Kemudian, wasit langsung mengganjar pemain asal Irlandia itu dengan kartu merah. Lalu dia menerima larangan bermain selama lima pertandingan dan membayar denda sebesar 150 ribu Poundsterling (Rp2,8 miliar).

Parahnya lagi, Keane menjelaskan dalam otobiografinya bahwa tekel tersebut memang dia rencanakan untuk melukai pemain berpaspor Norwegia itu. Perbuatan tersebut menjadi salah satu yang terparah dari sekian banyak daftar hitam dalam karirnya.

5. Kevin Muscat vs Adrian Zahra
5 Pelanggaran Brutal dalam Sepak Bola, Salah Satunya Bikin Kaki Lawan Patah

Kevin Muscat memang terkenal sebagai pemain yang sering bermain kotor sewaktu bermain di tanah Britania Raya bersama Wolverhampton Wanderers, Rangers dan Millwall. Namun, pelanggaran terburuknya baru terjadi ketika dia pulang kampung ke Liga Australia untuk berseragam Melbourne Victory.

Dalam Derby Melbourne yang dihelat pada Januari 2011 lalu, Muscat menghajar striker Melbourne Heart, Adrian Zahra, dengan tekel kerasnya. Lalu, Zahra langsung jungkir balik dan mendarat dengan kepalanya terlebih dahulu.

Wasit pun langsung memberikan kartu merah pada Muscat. Kemudian, dia dilarang tampil dalam delapan pertandingan. Padahal, laga itu merupakan pertandingan pertamanya setelah sebelumnya juga mendapatkan kartu merah.

Akibat pelanggarannya itu, Zahra absen hingga akhir musim karena cedera pada lututnya. Untungnya, dia masih bisa melanjutkan kariernya di musim selanjutnya.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1570 seconds (0.1#10.140)