Nadeo Cari Kopi Rasa Luar Negeri, Netizen: Ada Nih dari Italia Rasa Emil Audero

Minggu, 06 Maret 2022 - 16:55 WIB
loading...
Nadeo Cari Kopi Rasa...
Pembahasan mengenai kopi mengundang perhatian jagat maya Twitter. Ini tak lepas dari cuitan Nadeo Argawinata pada akun pribadinya @nadeowinataa_1 / Foto: Instagram Nadeo
A A A
JAKARTA - Pembahasan mengenai kopi mengundang perhatian jagat maya Twitter. Ini tak lepas dari cuitan Nadeo Argawinata pada akun pribadinya @nadeowinataa_1.

Nadeo awalnya menanyakan mengenai tempat membeli kopi sachet. "Kopi sachet yang enak apa sih sekarang ya? Lagi pengen ngopi nih."

Bak sebuah kebetulan, selang sehari kemudian, Bagas Kaffa ternyata juga tengah mencari kopi. Menurutnya, akan sangat menyenangkan menyeruput kopi dengan suasana pagi-pagi di ubud.

BACA JUGA: Jorge Martin Beberkan 2 Musuh Utama di MotoGP 2022

"Lagi cari juga nih. Pas banget sama suasana pagi-pagi di Ubud," balas Bagas Kaffa.

Di hari yang sama, Nadeo pun membalas cuitan Bagas Kaffa. Tapi entah kenapa kiper Bali United itu justru tertarik menyeruput kopi rasa luar negeri

"Iya nih lagi cari kopi yang ada rasa rasa Luar Negeri nya , iya ga sih ? cocok tuh

BACA JUGA: Preview Manchester City vs Manchester United: Krisis Identitas

Sontak saja, cuitan Nadei itu langsung ditanggapi netizen. Menariknya, ada yang menyarankan kiper berusia 24 tahun itu untuk meminum kopi Italia.

"Ada nihh cappucino dari Italia rasa Emil Audero," tulis @dragotifoso13

Bukan tanpa alasan jika Emil Audero ikut terseret dalam pembahasan kopi ini. Sebab, Shin Tae-yong menginginkan kiper yang tengah merumput di Italia itu untuk segera dinaturalisasi.

Jika Emil Audero menerima tawaran tersebut, maka posisi Nadeo bakal terancam. Sebab, selama ini ia selalu menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Timnas Indonesia.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1762 seconds (0.1#10.140)