7 Momen Bersejarah MotoGP Indonesia 2022: Nomor 5 Sial di Tikungan 13

Senin, 21 Maret 2022 - 07:02 WIB
loading...
A A A
Tikungan ke-13 di Sirkuit Mandalika menjadi perbincangan karena terjadi peristiwa nahas selama MotoGP Mandalika 2022 berlangsung pada 18-20 Maret 2022. Sial dialami pembalap Suzuki Ecstar Alex Rins ketika sesi latihan bebas keempat pada Sabtu 19 Maret 2022. Saat itu, motor Rins mulai melambat sejak tikungan ke-10.

Dia merasa motornya masih di bawah kendali dan tak ada kerusakan yang terlihat. Dia pun melanjutkan laju motornya meski berjalan secara lambat. Namun kejadian mengerikan terjadi ketika di putaran ke-13 di mana terlihat kobaran api keluar dari motornya. Alex Rins pun panik hingga melompat menjauhi motornya.

Selain Rins, marc Marquez juga mengalami nasib sial di tikungan 13 pada babak pertama kualifikasi (Q1). Marquez sempat bangkit dan berganti berganti motor.

6. Marc Marquez absen setelah mengalami kecelakaan hebat

Marc Marquez mengalami kecelakaan yang hebat di pemanasan MotoGP Indonesia 2022, Minggu (2021/2022). Pembalap Repsol Honda itu dalam kondisi baik, meski mengalami trauma kepala.

Dalam insiden itu sepeda motor Marquez hancur. Pria asal Spanyol itu terpelanting hingga dua meter dari tanah dalam kecelakaan di tikungan 7. Dia sempat bangkit dengan kakinya sendiri, tapi dia melakukannya dengan tertatih dan sangat bingung.

Itu adalah kecelakaan keempat dari pemilik nomor punggung '93' di GP Indonesia 2022. Dia pertama terjatuh di latihan bebas kedua; lalu dua kali di Q1 dan di sesi pemanasan.

7. Jumlah lap MotoGP Indonesia dipangkas jadi 20

FIM mengumumkan balap Motor MotoGP Indonesia 2022 dikurangi menjadi 20 lap dari jarak awal 27 lap. Keputusan itu terkait kondisi cuaca panas dan suhu tinggi di Mandalika. Sementara kelas Moto2 dipangkas menjadi 16 lap saja dari 24 lap.
(sha)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1421 seconds (0.1#10.140)