Jelang MotoGP Portugal 2022, Marc Marquez: Balapan yang Sangat Menuntut

Rabu, 20 April 2022 - 10:31 WIB
loading...
Jelang MotoGP Portugal...
Kerinduan Marc Marquez untuk berdiri di podium pertama pada ajang balap MotoGP 2022 sudah tak lagi bisa terbendung / Foto: MotoGP
A A A
PORTIMAO - Kerinduan Marc Marquez untuk berdiri di podium pertama pada ajang balap MotoGP 2022 sudah tak lagi bisa terbendung. Karena itu, jelang balapan di Sirkuit Algarve, Portugal, Minggu (24/4/2022), pembalap berjuluk The Baby Alien itu bisa tampil maksimal.

Pada akhir pekan ini, Marquez harus bekerja keras. Terutama dengan elevasi yang bervariasi sepanjang lintasan, membuat Sirkuit Algarve memberikan tantangan tersendiri.

Apalagi belum ada yang tahu mengenai kondisi fisik Marquez yang sesungguhnya. Namun, dia senang dapat kembali bersaing di lintasan yang dianggap cukup menyenangkan.

BACA JUGA: Performa Anjlok, Yamaha Disarankan Pecat Morbidelli

"Saya menantikan berkendara di Portugal. Lintasannya begitu menuntut secara fisik. Namun, menyenangkan untuk dapat balapan di sana," kata Marquez di laman resmi Honda, Selasa (19/4/2022).

Pada balapan sebelumnya, MotoGP Amerika Serikat (AS) 2022, hasil yang didapat oleh Marquez memang kurang memuaskan. Dia hanya mampu menyelesaikan balapan di posisi keenam.

Namun, hasil tersebut didapat, setelah sempat berada di posisi paling belakang. Dia pun cukup yakin dengan kemampuan motornya, dan berharap dapat kembali bersaing di lini depan.

BACA JUGA: Diego Simeone Jadi Inspirasi Pol Espargaro Atur Siasat di MotoGP

"Di AS, kami dapat menunjukkan kecepatan dan kemampuan kami, walau tak semuanya berjalan sesuai harapan. Saya ingin kembali bersaing di depan dan memperoleh poin, setelah tak mengawali musim dengan baik," ujarnya.

Pembalap asal Spanyol tersebut sadar jika timnya juga harus bekerja untuk mengembangkan motor Honda RC213V. Namun, dia yakin jika tim nya telah memberikan kemampuan terbaiknya.

"Kami harus terus bekerja keras serta mengerjakan motornya sebaik mungkin, hal itu agar kami dapat memperoleh hasil maksimal. Namun, saya tahu jika saya sendiri dan Honda bekerja keras," imbuh Marquez.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1333 seconds (0.1#10.140)