Luigi Dall'Igna Ungkap Calon Tandem Francesco Bagnaia di MotoGP

Jum'at, 06 Mei 2022 - 04:00 WIB
loading...
Luigi DallIgna Ungkap...
Gigi Dalligna mengatakan akan segera mengungkap siapa yang bakal jadi tandem Francesco Bagnaia di MotoGP. Antara Jorge Martin atau Enea Bastianini. Foto: motorimagazine
A A A
CADIZ - General Manager Ducati, Gigi Dall'igna mengatakan akan segera mengungkap siapa yang bakal jadi tandem Francesco Bagnaia di MotoGP . Jorge Martin dan Enea Bastianini konon jadi kandidat kuat pengganti Jack Miller di Ducati Lenovo.



Masa depan Miller bersama Ducati Lenovo sudah menjadi sorotan sejak musim lalu. Pembalap asal Australia itu gagal menyajikan performa apik dan dirumorkan akan segera pergi.

Sementara dua pembalap tim satelit, yakni Martin (Pramac Racing) dan Bastianini (Gresini Racing) tengah bersaing untuk menjadi pembalap tim pabrikan asal Italia itu. Keduanya terus berusaha menampilkan performa apik.

Dall'Igna menjelaskan Ducati harus menunggu beberapa balapan lagi untuk menentukan pengganti Miller di tim pabrikan. "Kami pasti akan menunggu beberapa balapan lagi," jelasnya.

Dia menjelaskan Martin dan Bastianini adalah dua pembalap yang pantas mendapatkan dukungan dari tim pabrikan. Sebab, mereka bisa menunjukkan performa bagus bersama tim satelit.

"Mereka (Jorge Martin dan Enea Bastianini) adalah dua pembalap yang pantas mendapatkan dukungan pabrikan mengingat apa yang telah mereka tunjukkan selama dua tahun terakhir," lanjutnya.

Lebih lanjut, Dall'Igna menjelaskan Ducati masih punya waktu untuk memilih rekan satu tim Bagnaia. Terlebih nantinya Martin ataupun Bastianini akan mendapatkan kontrak selama dua musim bersama Ducati Lenovo.



"Kami masih punya waktu untuk memikirkan bagaimana kami akan memposisikan diri untuk dua tahun ke depan," pungkasnya, dilansir dari Motorsport-total.

(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3034 seconds (0.1#10.140)