UEFA Desak Asosiasi Berimprovisasi agar Bisa Berlaga di Kompetisi Eropa

Sabtu, 25 April 2020 - 12:35 WIB
loading...
A A A
Eksekutif Liga Primer diyakini lebih memilih opsi kedua dan mereka bersedia melawan UEFA jika diperlukan. Metode poin-per-permainan akan mengamankan tempat Liga Champions musim depan untuk empat besar Liga Primer saat ini Liverpool, Manchester City, Leicester, dan Chelsea.

Sementara Manchester United dan Sheffield United akan mengambil tempat Liga Europa. Arsenal dan Tottenham akan kehilangan sepak bola Eropa sepenuhnya jika musim Liga Primer saat ini tidak dapat diselesaikan.

Sementara itu, UEFA telah membuka jalan bagi Liga Primer Skotlandia (SPFL) dan ingin mendengarkan alasan mereka mengakhiri kompetisi termasuk masalah ekonomi yang tidak dapat diatasi atau larangan menggelar event olahraga di Skotlandia. UEFA memperingatkan bahwa kompetisi hanya boleh dibatalkan dalam "kasus khusus".

Tapi, setelah pertemuan Komite Eksekutif pada Kamis (23/4), UEFA telah mengklarifikasi pernyataannya. Dua kondisi yang bisa diterima mengakhiri musim secara prematur, yakni adanya perintah resmi yang melarang acara olahraga sehingga kompetisi domestik tidak dapat diselesaikan sebelum tanggal yang memungkinkan untuk menyelesaikan musim saat ini dalam waktu yang baik sebelum musim berikutnya dimulai.

Kedua, masalah ekonomi yang tidak dapat diatasi yang membuat penyelesaian musim menjadi tidak mungkin karena akan membahayakan stabilitas keuangan jangka panjang kompetisi domestik atau klub. Dengan sedikitnya delapan pertandingan tersisa untuk bermain Celtic adalah 13 poin dari Rangers di Premiership. Sementara Hearts empat poin di belakang Hamilton Academical di bagian bawah.

Menteri Pertama Skotlandia Nicola Sturgeon mengatakan, Kamis (23/4), pertemuan besar dan acara akan dibatalkan untuk beberapa bulan mendatang. Sebelumnya, Sturgeon meragukan menggelar pertandingan secara tertutup. (Alimansyah)
(ysw)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1678 seconds (0.1#10.140)