Bernardo Silva Masuk Radar Barcelona, Pep Guardiola Beri Reaksi

Selasa, 07 Juni 2022 - 23:59 WIB
loading...
Bernardo Silva Masuk...
Bernardo Silva dilaporkan masuk dalam radar Barcelona pada bursa transfer musim panas ini. Pep Guardiola selaku pelatih Manchester City pun berekasi atas kabar tersebut / Foto: Twitter Bernardo Silva (@BernardoCSilva)
A A A
MANCHESTER - Bernardo Silva dilaporkan masuk dalam radar Barcelona pada bursa transfer musim panas ini. Pep Guardiola selaku pelatih Manchester City pun berekasi atas kabar tersebut.

Barcelona diketahui bakal melakukan perombakan besar-besaran menyambut musim depan. Salah satu yang menjadi perhatian Xavi Hernandez adalah posisi lini tengah dan depan.

Di posisi lini tengah, Frenkie de Jong dikabarkan sedang dalam perburuan Manchester United. Sementara Ousmane Dembele bakal segera hengkang dari Barcelona setelah tidak menemukan titik temu mengenai kontraknya yang habis pada akhir bulan ini.

BACA JUGA: Perkuat Pendekar United di LFP 2022, Ricardinho Ingin Beri Hasil Sempurna untuk Klub Atta Halilintar

Praktis, Silva bisa dijadikan sebagai alternatif untuk mengisi kekosongan tersebut. Namun demikian, mendapatkan jasa pemain Portugal itu bukanlah perkara mudah.

"Mereka akan mengalami masa sulit (mengontrak Bernardo Silva)," tutur Guardiola dikutip dari Tribuna, Senin (6/6/2022).

Ya, mendatangkan Silva ke Barcelona memang bukan perkara mudah. Sebab, pemain berpaspor Portugal itu merupakan salah satu pemain kunci Guardiola. Dia kerap kali memberikan kontribusi penting di setiap laga yang dimainkan.

BACA JUGA: Kualifikasi Piala Asia 2023: Saddil Ramdani Tebar Ancaman Jebol Gawang Kuwait

Pada musim lalu, Silva tercatat mampu membukukan 13 gol dan tujuh assist dari 50 penampilannya di semua kompetisi bersama Man City. Selain punya peran yang krusial di skuad The Citizens, dia juga masih terikat kontrak hingga 2025.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0919 seconds (0.1#10.140)