Daftar Lengkap Pencetak Gol Terbanyak Piala AFF U-19 2022: Hokky Caraka Top Skor

Senin, 04 Juli 2022 - 23:17 WIB
loading...
Daftar Lengkap Pencetak...
Hokky Caraka (kedua kanan) merayakan gol bersama Kakang Rudianto (tengah) ke gawang Brunei Darussalam U-19 di Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7/2022). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/wsj.
A A A
BEKASI - Hokky Caraka memuncaki daftar pencetak gol terbanyak (top scorer) di Piala AFF U-19 2022 setelah memborong empat gol dalam kemenangan Timnas Indonesia U-19 vs Brunei U-19. Tiga pemain Indonesia lain masuk dalam daftar yang sama.

Saat ini sudah 26 gol lahir dari 8 pertandingan di Piala AFF U-19 2022. Timnas Indonesia U-19 sendiri berhasil membukukan 7 gol setelah melumat Brunei U-19 di Stadion Patriot, Bekasi, Senin (4/7/2022) malam.



Dengan hasil ini, Timnas Indonesia U-19 mengantongi empat poin, hasil satu kemenangan dan satu hasil imbang. Selanjutnya, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Thailand U-19 pada Rabu 6 Juli 2022 mendatang di stadion yang sama.

Di laga kontra Brunei U-19, Hokky Caraka keluar sebagai aktor pembuka keran gol Timnas Indonesia U-19 melalui golnya di menit ke-2. Tak cuma itu, penyerang asal klub PSS Sleman juga memborong total 4 gol yang membuat namanya bertengger di puncak daftar top scorer.

Di posisi kedua dalam daftar tersebut ditempati pemain Timnas Thailand U-19 Nattakit Butsing dan Nguyen Quoc Viet (Vietnam) yang sudah membukukan 2 gol. Sementara itu, tiga pemain Timnas Indonesia U-19 lain yakni Alfriyanto Nico, Arkhan Fikri, dan Ronaldo Kwateh masing-masing sudah mengemas 1 gol.

Berikut daftar top scorer Piala AFF U-19 2022 hingga Senin (4/7/2022):

4 Gol - Hokky Caraka (Indonesia)
2 Gol - Nattakit Butsing (Thailand), Nguyen Quoc Viet (Vietnam)
1 Gol - Sovan Dauna (Kamboja), Alfriyanto Nico, Arkhan Fikri, dan Ronaldo Kwateh (Indonesia), Damoth Thongkhamsavath, Peter Phanthavong (Laos), Ar Kar Kyaw, Chit Aye, La Min Htwe, Moe Swe, Thar Yan Win Htet, Thein Zaw Thiha, Zaw Win Thein (Myanmar), Sandro Reyes (Filipina), Winai Aimoat, Thawatchai Inprakhon (Thailand), Khuat Van Khang, Nguyen Van TrÆ°ong (Vietnam).
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1917 seconds (0.1#10.140)