Lawan Non Unggulan di Perempat Final Malaysia Masters, Fajar/Rian: Jangan Anggap Remeh!

Jum'at, 08 Juli 2022 - 12:00 WIB
loading...
Lawan Non Unggulan di...
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan jumpa Junaidi Arif/Muhammad Haikal di perempat final Malaysia Masters 2022. Ganda putra Indonesia itu ogah anggap remeh. Foto: PBSI
A A A
KUALA LUMPUR - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan jumpa Junaidi Arif/Muhammad Haikal di perempat final Malaysia Masters 2022. Meski wakil tuan rumah bukan unggulan, ganda putra Indonesia itu enggan anggap remeh.



Fajar/Rian menembus perempat final turnamen Super 500 itu usai melibas Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren dari Thailand di babak 16 besar. Mereka menang 21-14 dan 21-14 dalam waktu 29 menit.

Fajri –sebutan Fajar/Rian- akan ditantang Arif/Haikal. Duet muda Malaysia unjuk gigi dengan terus melangkah dari babak kualifikasi.

Arif/Haikal melaju ke perempat final setelah memenangi perang saudara melawan seniornya, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, dengan skor 21-18 dan 21-14.

Melihat prestasi Arif/Haikal, Fajar tak mau jemawa dan akan tetap waspada. Terlebih, lawan diprediksi bakal bermain tanpa beban karena tidak diunggulkan menang.

"Ya, mereka pemain muda, yang pasti bermain nothing to lose. Yang pasti kita harus selalu fokus dan jangan menganggap remeh lawan untuk pertandingan nanti," kata Fajar dikutip dari rilis PBSI.

Rian sependapat dengan pasangannya itu. Dia mengatakan bakal tetap fokus dan mempersiapkan fisiknya dengan baik agar tidak lengah dan kecolongan .

"Walaupun melawan ganda tuan rumah dan non-unggulan, kita harus tetap fokus dan tidak boleh lengah. Harus siap capek juga dan harus disiapkan kondisi fisiknya,” ujar Rian.

Kondisi fisik Fajar/Rian tentu sudah tidak 100 persen bugar dibandingkan Arif/Haikal. Sebab, terus bertanding setelah mentas di final Malaysia Open 2022 pada akhir pekan lalu.

Fajar/Rian memang hanya menjadi runner-up di turnamen Super 1000 itu. Tapi, ini membuat pasangan Merah-Putih memiliki rasa kepercayaan diri yang tinggi.



Pasangan ranking lima dunia itu diprediksi bakal bisa menang atas Arif/Haikal dan mengamankan tiket ke semifinal di Axiata Arena untuk kedua kalinya dalam sepekan terakhir.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3427 seconds (0.1#10.140)