Nusantara Open Piala Prabowo Subianto: PSLS Lhokseumawe U-16 Kalahkan PSS Sleman di Babak 8 Besar

Senin, 25 Juli 2022 - 08:05 WIB
loading...
Nusantara Open Piala Prabowo Subianto: PSLS Lhokseumawe U-16 Kalahkan PSS Sleman di Babak 8 Besar
PSLS Lhokseumawe (U-16) menang 3-2 atas PSS Sleman (U-16) pada putaran pertama babak 8 besar Nusantara Open 2022 Piala Prabowo Subianto.
A A A
CIBINONG - PSLS Lhokseumawe (U-16) menang 3-2 atas PSS Sleman (U-16) pada putaran pertama babak 8 besar Nusantara Open 2022 Piala Prabowo Subianto. Laga ini tersaji di Nusantara Polo Club, Cibinong Jawa Barat, Minggu (24/7/2022).



Di awal babak pertama, tepatnya di menit ke-4, pemain tengah dari PSS Sleman dengan nomor punggung 10, Rudvan Roy Gujonsen mencetak gol pertamanya.

Namun sayangnya, pada menit ke- 11 dan 18 PSS Sleman mendapat kartu kuning. Itu diterima pemain tengah Nurohmad Hidayatul Munir dan pemain belakang Faza Fauzan Adhima.

Tak lama setelah mendapat kartu kuning pertamanya, PSS Sleman malah kebobolan di menit ke-12. Pemain depan PSLS Lhokseumawe dengan nomor punggung 11, Abdul Aziz mengubah kedudukan menjadi 1-1.

Uniknya setelah PSS Sleman mendapat kartu kuning kedua, lawan kembali mencetak gol keduanya di menit ke-20. Ini melalui permainan agresif pemain tengah dengan nomor punggung 26, Muhammad Raju.

Tertinggal 1-2, PSS Sleman melakukan serangan demi serangan yang akhirnya membuahkan hasil. Gol penyama kedudukan lahir di menit ke-34 atas nama Gujonsen. Dia mempersembahkan 2 gol untuk PSS Sleman di babak pertama.

Tepat 7 menit setelah PSS Sleman mendapat gol kedua, Muhammad Faizan yang merupakan pemain depan dengan nomor punggung 10 akhirnya memberikan gol ketiga untuk PSLS Lhokseumawe di menit ke-41. Skor berubah jadi 3-2.

Pada babak kedua, pertandingan masih sengit dengan saling serang antara PSS Sleman dan PSLS Lhokseumawe, namun tak kunjung membuahkan hasil. Akhirnya PSS Sleman tetap kalah 2-3 dari PSLS Lhokseumawe.



PSS Sleman FC
Pemain
1. 1-PG Lindu Ajie Sasongko
2. 18-B Faza Fauzan Adhima
3. 16-B Hanif Helmi Hibatullah
4. 2-B Rafid Ahnaf Santana
5. 5-B Vandi Ahmad Pamungkas
6. 8-T Dony Akbar Anis Firmansyah
7. 6-T Nurohmad Hidayatul Munir
8. 10-T Rudvan Roy Gujonsen (c)
9. 7-D Carissa Adrian Maheswara
10. 11-D Bernaddo Zacky Alfreda
11. 9-D Angga Perfecta Sangaji

Cadangan
1. 30-PG Lukman Adi Nugroho
2. 20-PG Yuniar Anif Budi Saputra
3. 3-B Farel Ardhana Putra
4. 4-B Fernando Putra Herlanda
5. 15-T Galang Rakyan Adi Kusuma
6. 14-T Abiyyu Bariki
7. 13-T Achmad Yusuf Ramadhan
8. 29-D Laudzaky Iqbal Hakim
9. 21-D Muhammad Nur Ikhsan
10. 17-D Aqshal Mohammad Alghiffary

PSLS Lhokseumawe
Pemain
1. 21-PG Muhammad Faizan
2. 17-B Muhammad Dinanjad
3. 2-B Muhammad Faizin
4. 4-B Muhayat
5. 5-B Rizki Ananda
6. 26-T Muhammad Raju (c)
7. 23-D Muhammad Putra Maulidin
8. 10-D Muhammad Faizan
9. 11-D Abdul Aziz
10. 9-D M Darman
11. 19-D Aldava

Cadangan
1. 31-PG Adrian Maulana
2. 3-B Muhammad Haikal
3. 66-B Muhammad Riskan Ramazan
4. 24-B Muhammad Farhan
5. 13-B Muhammad Haikal
6. 12-T Rahmat Hidayat
7. 8-T Rahmatul Sahrija
8. 15-T Muhammad Zaki Mulia
9. 97-D Muhammad Fathir Al Fajar
10. 22-D Zulfahmi Ikhlas
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2244 seconds (0.1#10.140)