Malaysia Calon Musuh Indonesia U-16 di Semifinal, Bima Sakti: Kami Fokus ke Final

Senin, 08 Agustus 2022 - 06:19 WIB
loading...
Malaysia Calon Musuh...
Malaysia Calon Musuh Indonesia U-16 di Semifinal, Bima Sakti: Kami Fokus ke Final/PSSI
A A A
Malaysia calon musuh Timnas Indonesia U-16 di babak semifinal Piala AFF U-16 2022 direaksi pelatih Bima Sakti dengan menyebut tidak pilih-pilih lawan. Bima Sakti menegaskan Timnas Indonesia U-16 siap melawan tim manapun di semifinal.



Mantan kapten Timnas Indonesia era 1990-an itu menegaskan jika semua lawan di fase empat besar sangat tangguh. Bima hanya fokus menyiapkan skuad Garuda Asia menghadapi Malaysia, Myanmar atau Kamboja di semifinal.

"Kami tidak memilih-milih lawan. Kami fokus bagaimana mencapai final. Semua lawan berkualitas bagus. Kami kini menunggu lawan dari Grup C apakah Malaysia atau Myanmar. Mereka memiliki kelebihan sendiri. Kami akan menganalisis permainan mereka melalui video dan akan memanfaatkan celah untuk memenangkan pertandingan," tutur Bima di laman resmi PSSI.

Timnas Indonesia U-16 belum mengetahui negara mana dari Grup C yang akan menjadi juara grup. Pasalnya, laga terakhir Grup C baru digelar hari ini, Senin (8/8/2022). Tiga tim berpeluang ke semifinal dari Grup C yakni Malaysia, Myanmar, dan Kamboja. Juara Grup C akan menjadi musuh Indonesia U-16 di semifinal yang akan digelar 10 Agustus 2022.



Malaysia memimpin klasemen Grup C dengan nilai 4 sama seperti diraih Myanmar. Tim Harimau Malaya muda unggul selisih gol atas Myanmar. Malaysia U-16 berpeluang besar menjadi juara Grup C karena akan menghadapi Australia U-16 di laga terakhir hari ini.

Di atas ekrtas, Malaysia U-16 bisa menaklukkan Australia yang tidak pernah menang di dua laga sebelumnya, Sedangkan Myanmar akan menghadapi Kamboja untuk menjadi memperebutkan peluang menjadi runner-up terbaik. Tapi jika Kamboja mampu mengalahkan Myanmar peluangnya akan terbuka menjadi runner-up terbaik.

Hasil Lengkap Grup A dan B Piala AFF U-16 2022

Grup A
Vietnam vs Singapura 5-1
Timnas Indonesia U-16 vs Filipina 2-0
Filipina vs Vietnam 0-5
Singapura vs Timnas Indonesia U-16 0-9
Singapura vs Filipina 2-0
Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam 2-1

Grup B
Timor Leste vs Laos 1-1
Thailand vs Brunei Darussalam 5-0
Brunei Darussalam vs Timor Leste 0-10
Laos vs Thailand 1-1
Thailand vs Timor Leste 4-1
Laos vs Brunei Darussalam 10-0

Grup C
Australia vs Myanmar 2-3
Malaysia vs Kamboja 3-0
Kamboja vs Australia 4-2
Myanmar vs Malaysia 1-1
Myanmar vs Kamboja ??
Malaysia vs Australia ??
(aww)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1047 seconds (0.1#10.140)