Pasca Liburan Musim Panas, Lewis Hamilton Ngaku Jadi Pribadi Berbeda

Jum'at, 19 Agustus 2022 - 23:59 WIB
loading...
Pasca Liburan Musim...
Lewis Hamilton mengungkapkan bahwa dia sudah kembali dari liburan musim panasnya setelah berlibur melintasi Afrika. Dia mengaku menjadi pribadi yang berbeda dari sebelum-sebelumnya / Foto: Instagram Lewis Hamilton
A A A
LONDON - Lewis Hamilton mengungkapkan bahwa dia sudah kembali dari liburan musim panasnya setelah berlibur melintasi Afrika. Dia mengaku menjadi pribadi yang berbeda dari sebelum-sebelumnya.

Lewis Hamilton telah kembali setelah hampir dua bulan absen di media sosial. Dia tampak bersemangat untuk menjalani sisa musim F1 meski kini kemungkinan gelar juara untuknya kian menipis.

Juara tujuh kali itu berada di peringkat keenam klasemen pembalap sejauh ini. Dia masih terpaut 112 poin dari rivalnya Max Verstappen di peringkat pertama di sisa sembilan seri balapan lagi.

BACA JUGA: Jadwal MotoGP Austria 2022, Saksikan Live di Vision+

Hal itu tak lepas dari kebangkitannya dalam lima balapan terakhir dengan naik podium berturut-turut. Salah satunya pada seri terakhir di F1 Hungaria 2022 dia berhasil meraih peringkat kedua di belakang Verstappen.

Setelah dari sana, pembalap 37 tahun itu menuju ke Afrika. Di sana ia bertemu dengan beberapa suku, berenang di sungai, menghabiskan waktu bersama beberapa penggemar, menyaksikan satwa liar yang indah, dan mendaki.

Perjalanannya itu dia akui sangat menyenangkan sampai-sampai mempengaruhi cara pandangnya menatap dunia ini. Dia pun berjanji menjadi pria yang berbeda untuk kemudian hari.

BACA JUGA: Jadi Favorit Juara MotoGP Austria, Francesco Bagnaia Ogah Jemawa

"Dua minggu terakhir ini adalah beberapa hari terbaik dalam hidup saya. Saya bukan pria yang sama sebelum perjalanan ini, semua keindahan, cinta, dan kedamaian yang saya alami membuat saya merasa sepenuhnya berubah," kata Hamilton di Instagram pribadinya, Jumat (19/8/2022).

"Ketahuilah, emosi saya semakin dalam. Saya terhubung dengan asal muasal saya dan sejarah saya dan saya merasa nenek moyang saya dengan saya sekarang lebih kuat dari yang pernah saya miliki sebelumnya," lanjutnya.

"Namibia, Rwanda, Kenya, dan Tanzania, terima kasih. Untuk orang-orang di sini, alam dan satwa liar terima kasih. Kami disambut di setiap tempat indah yang kami kunjungi," imbuhnya.

Hamilton kini bersiap untuk melanjutkan F1 2022 pada 28 Agustus mendatang. Seri berikutnya adalah F1 GP Hungaria 2022 di Sirkuit Hungaroring.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1141 seconds (0.1#10.140)