Persib Bandung vs Barito Putera: Misi Terselubung Laskar Antasari

Jum'at, 16 September 2022 - 13:00 WIB
loading...
Persib Bandung vs Barito Putera: Misi Terselubung Laskar Antasari
Barito Putera mengusung sejumlah misi saat nanti melawan Persib Bandung pada lanjutan Liga 1 2022/2023. Paling utama adalah bangkit dari keterpurukan. Foto: LIB
A A A
BANDUNG - Barito Putera mengusung sejumlah misi saat nanti menyambangi Persib Bandung untuk melakoni lanjutan Liga 1 2022/2023. Paling utama adalah bangkit dari keterpurukan.



Duel Persib vs Barito Putera akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (16/9/2022) sore. Meski tidak diunggulkan, tim tamu bertekad meraih kemenangan.

Maklum, Barito Putera ingin segera keluar dari periode kelam. Mereka baru saja melewati enam pertandingan terbarunya tanpa kemenangan, yakni lima kalah dan satu imbang.

Ini membuat Laskar Antasari terdampar di urutan 17 klasemen sementara dengan empat poin, hasil satu menang, satu imbang dan enam kalah. Mereka masih terpaut sekitar enam poin dari jalur aman.

Ini sebabnya Barito Putera dituntut bangkit saat menghadapi Persib Bandung. Sebab, kemenangan akan menjaga peluang untuk keluar dari zona degradasi.

Namun, itu bukan tugas mudah bagi Barito Putera. Sebab, Persib akan tampil di depan pendukung setia, yakni Bobotoh dan saat ini sedang dalam tren positif usai mencatat dua kemenangan beruntun.

Beban ini disadari Vitor Tinoco yang menjabat sebagai pelatih interim Barito Putera. Dia mengakui kondisi timnya belum sesuai harapan.

“Semua tahu kita posisi di klasemen masih di bawah. Terus persiapan kita setiap hari coba bangkitkan kepercayaan diri dari pemain. Itu tujuan kita pada pertandingan ini," jelas Tinoco.

Tinoco menyebut fokus persiapan Barito Putera adalah membenahi kekuatan mental. "Setiap hari kami coba membangkitkan kepercayaan diri pemain,” lanjutnya, dilaman resmi LIB.

Kabar baiknya, Persib tidak akan diperkuat tiga winger cepatnya. Febri Hariyadi mengalami sakit dan Erwin Ramdani cedera patah tulang bahu. Sementara Frets Butuan sedang cuti karena menikah.

Namun, bagi Tinoco kondisi itu tak menjadi keuntungan bagi Barito Putera. Dia yakin pemain pengganti yang diturunkan pelatih Luis Milla akan tetap merepotkan.

“Kita tahu materi pemain Persib bagus. Jadi oke kalau Persib tak bisa pakai pemain pentingnya. Tapi, ada pemain lain yang bisa main bagus,” jelas pria asal Brasil ini, dilaman resmi LIB.



Tinoco berharap Barito Putera setidaknya bisa memperbaiki permainan dibanding saat kalah 0-1 dari Persija Jakarta. Minimnya waktu persiapan tetap dimaksimalkan Bayu Pradana dkk.

“Kami sebisa mungkin mencoba memperbaiki penampilan tim kami. Dan untuk laga ini kami memang hanya punya waktu (persiapan) beberapa hari, hanya tiga hari. Mereka hanya memiliki satu latihan recovery dan dua hari latihan persiapan,” pungkasnya.

(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1110 seconds (0.1#10.140)