Danau Toba Siap Gelar Kejuaraan Dunia F1H2O pada 2023

Selasa, 27 September 2022 - 19:53 WIB
loading...
Danau Toba Siap Gelar Kejuaraan Dunia F1H2O pada 2023
Indonesia akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Balap Perahu Motor Formula 1 atau biasa disebut F1H2O pada 2023. Foto: Andika Rachmansyah/MPI
A A A
JAKARTA - Indonesia akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Balap Perahu Motor Formula 1 atau biasa disebut F1H2O pada 2023. Ini menjadi berita gembira bagi pecinta olahraga air di pelosok Nusantara.



Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah lomba balap perahu pesisir kelas tertinggi di dunia. Event ini rencananya akan berlokasi di Danau Toba, Sumatera Utara, pada 24 sampai 26 Februari 2023 .

Ini disampaikan Dony Oskaria selaku Direktur Injourney. Menurutnya, menjadi tuan rumah turnamen bergengsi menjadi kebanggaan sekaligus pembuktian Indonesia sanggup menggelar event olahraga selevel Internasional.

"F1H2O sudah dilaksanakan kurang lebih 39 negara dan tentu saja sebuah kebanggaan bagi kita bahwa untuk tahun 2023 akan digelar di Indonesia," kata Dony dalam konferensi pers di Gedung Sarinah, Selasa (27/9/2022).

"Kami berterima kasih karena ini menjadi kesempatan bahwa kita mampu mneyelenggarakan event International," sambungnya.

Dony juga berharap F1H2O yang digelar tahun depan dapat memberi dampak positif bagi masyarakat yang ada di Danau Toba.

Tentunya sekaligus memperkenalkan keindahan Danau Toba kepada dunia luar. Terlebih, danau yang menjadi salah satu keajaiban alam di dunia itu memiliki panorama yang indah.

"Diharapkan nanti mampu memperkenalkan Danau Toba ke luar negri. Harapannya tentu dengan tanggung jawab yang besar ini kami dapat melaksanakannya dengan baik dan memberikan dampak perekonomian bagi masyarakat Toba," pungkasnya.



F1H20 menjadi event pertama yang akan digelar di Indonesia. Tentu saja ini merupakan kabar bahagia bagi masyarakat Tanah Air.

Setelah berhasil menggelar berbagai ajang balap Internasional seperti MotoGP, WSBK, Formula E, kini Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah F1H2O.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2151 seconds (0.1#10.140)