Hasil Liga 1 2022/2023: Comeback Bungkam Persis, Persib Panaskan Perburuan Gelar

Minggu, 18 Desember 2022 - 18:31 WIB
loading...
Hasil Liga 1 2022/2023:...
Persib Bandung mengamankan tiga poin penting usai menggilas Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 2022/2023/Foto/Twitter/Persib
A A A
BANTUL - Persib Bandung mengamankan tiga poin penting usai menggilas Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 . Maung Bandung melakukan comeback untuk mennag 2-1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (18/12/2022).

Persib tertinggal lebih dulu lewat gol Irfan Bachdim di babak kedua. Namun pasukan Luis Milla membalas melalui Ciro dan pemain pengganti Ezra Walian yang menggantikan Frets Listanto Butuan menit ke-63.



Dengan hasil ini, Persib memanaskan perburuan gelar Liga 1 2022/2023. Maung Bandung naik ke posisi 5 dengan 26 poin. Persib hanya tertinggal empat angka saja dari pemuncak klasemen Borneo FC Samarinda. Sementara Persis di posisi 12 dengan 15 angka.

Jalannya pertandingan babak pertama, laga berjalan dengan intensitas tinggi. Kedua tim saling berjual beli serangan, peluang yang diciptakan keduanya juga terbilang berbahaya.



Menit kelima, Persib mengancam melalui tembakan Ciro Alves. Namun tembakan pemain asal Brasil itu masih mampu digagalkan Gianluca Pandeynuwu.

Tak lama berselang, Persis membalas melalui aksi Fernando Rodrigues dan Alexis Messidoro. Namun masih belum membuahkan hasil.

Peluang berbahaya kembali diciptakan Persib di menit 14. Berawal dari kesalahan pemain belakang Persis, David Da Silva melepaskan eksekusi mendatar, namun sayang masih melebar tipis.

Memasuki menit 20, Persis kembali menebar ancaman. Kali ini melalui tandukan Ryo Matsumura yang memanfaatkan umpan Abduh Lestaluhu.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1168 seconds (0.1#10.140)