Alexander Zverev Lewati Hadangan Pertama Australian Open 2023

Selasa, 17 Januari 2023 - 16:17 WIB
loading...
Alexander Zverev Lewati...
Alexander Zverev melewati hadangan pertama di Australian Open 2023/Foto/
A A A
MELBOURNE - Alexander Zverev melewati hadangan pertama di Australian Open 2023 . Bintang tenis Jerman itu menyingkirkan wakil Peru, Juan Pablo Varillas, dalam pertarungan lima set, 4-6, 6-1, 5-7, 7(7)-6(3), dan 6-4.

Zverev tampil penuh determinasi di Margaret Court Arena, Melbourne, Selasa (17/1/2023) siang WIB. Aksi saling berbalas serangan ditunjukan oleh kedua pemain sejak pertandingan dimulai.



Hal tersebut membuat perolehan poin keduanya cukup sengit dan imbang 3-3 hingga pertengahan set pertama.

Meski begitu, menjelang akhir set pertama, Zverev tampak lebih sering terbawa oleh alur permainan dari Varillas. Cukup kesulitan untuk melancarkan serangan, Zverev pun harus kalah 4-6 di set pertama.



Setelah tertinggal di set pertama, Zverev bermain dengan lebih agresif dan tidak membiarkan permainan Varillas. Hal tersebut pun membuat Sverev mampu meraih poin dengan maksimal dan unggul 3-0 atas Varillas.

Zverev pun terus menunjukan dominasinya untuk bisa mengamankan set kedua. Tanpa kesulitan berarti, Zverev akhirnya mampu meraih kemenangan telak, 6-1 di set kedua dari Varillas.

Persaingan sengit kembali terjadi antara kedua pemain di set ketiga. Aksi jual beli serangan pun ditunjukan oleh Zverev dan Varillas. Namun Zverev sedikit kesulitan di akhir dan harus menyerah 5-7 di set ketiga.

Pada set keempat, Zverev dan Varillas kembali menunjukan persaingan yang cukup mendebarkan. Namun Zverev akhrnya mampu memakskan set kelima setelah berhasil merebut kemenangan 7(7)-6(3) di set keempat.

Sama-sama berusaha tampil semaksimal mungkin, Zverev dan Varillas kembali salng bergantian berebut poin yang membuat kesengitan tak terelakan. Namun pada akhirnya, Zverev pun berhasil melaju ke babak selanjutnya usai menang 6-4 di set kelima.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2287 seconds (0.1#10.24)