Tim Balap Mercedes Galang Dana untuk Korban Gempa di Italia

Selasa, 18 Oktober 2016 - 01:58 WIB
Tim Balap Mercedes Galang Dana untuk Korban Gempa di Italia
Tim Balap Mercedes Galang Dana untuk Korban Gempa di Italia
A A A
ROMA - Bencana gempa bumi yang menewaskan hampir 300 orang di Italia, akhir Agustus lalu, masih menyisakan kepedihan. Untuk membantu meringankan penderitaan keluarga korban, tim balap Mercedes berencana menggalang dana.

Dikutip laman resmi F1, Mercedes bermaksud melelang sejumlah memorabilia dalam sebuah pameran di Italia. Target utama mereka adalah melelang pakaian balap yang digunakan Lewis Hamilton dan Nico Rosberg pada musim ini.

Dua pakaian yang akan dilelang adalah livery saat Hamilton melewati enam grand prix termasuk ketika memenangkan GP Monaco. Sementara milik Rosberg adalah yang dia pakai di empat balapan sejak Austria ke Jerman.

Hasil penggalangan dana tersebut akan disumbangkan untuk "Laureus Sport for Good Italia," yang konsen menangani korban bencana gempa bumi akhir Agustus 2016 lalu. (Baca juga: Korban Tewas Gempa Italia Tembus 291)

Sekadar informasi, Mercedes telah mengunci gelar juara dunia (konstruktor) musim 2016. Kepastian tersebut diraih setelah dua pembalap mereka merajai GP Jepang 2016 akhir pekan lalu.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4221 seconds (0.1#10.140)