Honda Siap Jajal Mesin Anyar

Kamis, 02 Oktober 2014 - 12:40 WIB
Honda Siap Jajal Mesin Anyar
Honda Siap Jajal Mesin Anyar
A A A
SUZUKA - Setelah absen dari dunia balap Formula 1 sejak musim 2009 lalu, produsen otomotif asal Jepang, Honda akhirnya kembali menunjukan eksistensi dengan merilis gambar mesin anyar yang akan digunakan oleh McLaren pada musim 2015 mendatang.

Meski demikian, Kepala Honda Motorsport, Yasuhisa Arai mengakui kalau mesin yang akan mereka turunkan di balapan musim depan, hingga kini masih terus dalam tahap pengembangan.

Selain itu, pusat pengembangan mesin jet darat yang sebelumnya bermarkas di Jepang juga telah dipindahkan ke Inggris untuk melakukan proses simulasi sebelum siap digunakan musim depan.

“Demi menghadapi musim 2015, pengembangan mesin kami telah memasuki fase paling penting. Dan di awal tahun kemarin kami telah memindahkan markas kami sebelumnya di Tochigi, Jepang, ke Milton Keynes,” ungkap Arai.

“hal ini kami lakukan karena kami telah memasuki fase simulasi, untuk itu kami kini terus melakukan penyesuaian mesin utama dengan system turbo dan energy recovery system,’’ tambahnya.

‘’tim kami terus berkonsentrasi untuk bisa membuat semuanya siap pada musim 2015 yang akan dimulai 6 bulan mendatang,’’ pungkasnya.

Rencanya, di Grand Prix Jepang akhir pekan nanti, tim Honda juga akan memperdengarkan deru jet darat mereka untuk pertama kalinya di hadapan para fans setia Tim McLaren yang memadati sirkuit Suzuka.


(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5538 seconds (0.1#10.140)